Ricky Kambuaya Yakin Timnas Indonesia Bungkam Filipina di Piala AFF 2022
- pssi.org
BANDUNG - Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Filipina dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022. Duel dua tim ini akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Senin, 2 Januari 2023 pukul 19.30 WIB.
Pada laga sebelumnya Timnas Indonesia berhasil menaklukan Kamboja dengan skor 2-1 . Dua gol tersebut dicetak oleh Egy Maulana Vikri dan satu gol lagi dicetak oleh Witan Sulaeman.
Laga kedua melawan Brunei Darussalam, Indonesia sukses menang besar dengan skor 7-0. Tujuh gol tersebut dicetak oleh Marc Klok, Ramadan Sananta, Ilija Spasojevic, Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri dan Dendy Sulistiawan.
Kemudian pada laga ketiga melawan Thailand Indonesia ditahan imbang dengan skor 1-1. Satu gol Indonesia dicetak oleh Marc Klok dari titik putih penalti.
Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam Piala AFF 2022
- pssi.org
Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya menegaskan kesiapan dirinya dan Skuad Garuda lainnya ketika akan menghadapi Filipina di laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022 yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Senin (2/1).
Pemain asal klub Persib Bandung itu menyebut pesan dari pelatih Shin tae-yong soal rumput lapangan sintetis, dan dirinya juga mengakui sudah mengantisipasinya.