Erick Thohir Bawa Surat dari FIFA untuk Jokowi, Apa Isinya?

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir & Presiden FIFA, Gianni Infantino
Sumber :
  • tvOneNews

VIVA BandungPresiden Republik Indonesia Joko Widodo menerima surat dari Presiden FIFA Gianni Infantino melalui Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Erick memberikan secara langsung surat tersebut di Istana Negara, Jakarta pada Jumat, 31 Maret 2023.

6 Tim Lolos Putaran Ketiga Piala Dunia 2026, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia?

Dalam kesempatan itu, Erick turut melaporkan hasil pertemuannya dengan Gianni pada Jokowi. Jokowi pun memberikan instruksi yang harus dilaksanakan oleh PSSI.

"Membaca surat tersebut, presiden menginstruksikan saya dua hal: satu, segera membuat peta biru transformasi sepakbola Indonesia. Presiden menekankan ini harus segera selesai dan harus segera diberikan kepada FIFA," kata Erick Thohir.

Erick Thohir Ungkap Kabar Gembira Jelang Indonesia Vs Vietnam Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia

Erick pun diminta untuk tetap menjalin komunikasi dengan FIFA. Jokowi meminta agar Indonesia tidak dikucilkan dari peta sepak bola dunia. 

Erick pun memastikan transformasi sepak bola tetap terjadi. Sehingga Erick memastikan akan berusaha untuk menghindari sanksi yang akan diberikan FIFA.

Heran dengan Teror ISIS di Russia, Din Syamsuddin Ungkit Jasa Presiden Putin Terhadap Dunia Islam

"Karena dari FIFA sendiri tentu mengharapkan hal ini tidak terjadi, tapi kalau dilihat dari suratnya jelas bahwa FIFA mempelajari dan mempertimbangkan sanksi untuk Indonesia," kata Erick.

Sebelumnya, Erick Thohir sengaja bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Doha, Qatar menyusul dibatalkannya drawing Piala Dunia yang sedianya digelar di Bali pada Jumat, 31 Maret 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title