3 Bintang Argentina Dipastikan Absen Saat Lawan Timnas Indonesia, Diantaranya Lionel Messi
- viva.co.id
Viva Bandung – Argentina dipastikan tidak akan diperkuat tiga bintang mereka, yakni Lionel messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi saat menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).
Mereka akan langsung terbang setelah pertandingan melawan Australia di Beijing, China yang berhasil dimenangkan La Albiceleste dengan skor 2-0.
Mengutip dari TyC Sports, Messi akan langsung terbang ke Barcelona kemudian Buenos Aires. Messi berencana untuk melakukan liburan setelah mengalami musim yang melelahkan.
Selain itu, Messi ingin mempersiapkan diri sebelum bergabung dengan klub barunya di Major League Soccer (MLS), Inter Miami. Dalam pesawat tersebut, Messi akan pergi dengan kompatriotnya, Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi.
Pelatih Argentina, Lionel Scaloni mengungkapkan keputusan Messi dan dua pemain lainnya absen dalam pertandingan melawan Indonesia berasal darinya.
"Kami percaya itu adil. Itu keputusan saya, mereka melakukannya. jangan tanya saya untuk itu Adil jika Anda beristirahat, bahwa mereka pergi dengan keluarga mereka," kata Scaloni.
"Mereka pantas mendapatkannya lebih dari siapa pun, secara logis semua orang ingin pulang, tetapi tidak ada yang mengangkatnya bersama saya, jadi itu berarti mereka baik-baik saja di sini, itu bagus," tambahnya.
Netizen Rayu Lionel Messi Netizen terus merayu Lionel Messi agar ikut rombongan Argentina yang akan bertanding melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).
Lionel Messi dilaporkan jurnalis asal Argentina, Gaston Edul tidak akan ikut ke Indonesia selepas pertandingan melawan Australia di China.
Menurut media Argentina, TyC sports alasan Messi tidak akan ikut bersama rombongan tim lantaran ingin mengambil libur setelah menjalani musim yang panjang.
Pemain berjuluk La Pulga ini pun ingin mempersiapkan diri untuk bergabung dengan tim barunya, Inter Miami. Kabar ini pun membuat masyarakat Indonesia sedikit kecewa karena Messi merupakan pemain yang sangat ditunggu kehadirannya di Tanah Air. Apalagi, ini merupakan kali pertama peraih tujuh Ballon d'Or itu berkunjung ke Indonesia.
Demi mengubah pikiran Messi, netizen pun mencoba berbagai upaya agar pemain berusia 35 tahun itu terbang ke Indonesia. Hal ini terlihat dari kolom komentar akun Instagram resmi Messi yang mayoritas ditulis oleh netizen Indonesia. Berikut ini komentar lucu dari netizen untuk merayu Messi.
"Bang pecel lele lamongan enak rasanya bang apa kaga ngiler apa... Kesini napa," tulis akun @chelseafc. "If you go to Indonesia, you will look best fans in the world (Jika kamu ke Indonesia, kamu akan melihat suporter terbaik di dunia)," kata @choiron.
"Bang Messi if u come to Indonesia, i will traktir you nasi padang. We make mukbang content yaa in sederhana restaurant (Bang Messi jika kamu datang ke Indonesia, saya akan traktir kamu nasi padang, kita akan buat konten mukbang di restoran sederhana)," ucap @btrst. "Bang ke indo bang, ntar makan seblak enak parah," kata akun syaku.
"Bang pecel lele lamongan enak rasanya bang apa kaga ngiler apa... Kesini napa," tulis akun @chelseafc.
"If you go to Indonesia, you will look best fans in the world (Jika kamu ke Indonesia, kamu akan melihat suporter terbaik di dunia)," kata @choiron.
"Bang Messi if u come to Indonesia, i will traktir you nasi padang. We make mukbang content yaa in sederhana restaurant (Bang Messi jika kamu datang ke Indonesia, saya akan traktir kamu nasi padang, kita akan buat konten mukbang di restoran sederhana)," ucap @btrst.
"Bang ke indo bang, ntar makan seblak enak parah," kata akun syaku
Lionel Messi yang dikabarkan tidak ikut rombongan Argentina untuk menghadapi Timnas Indonesia direspons selebritas Aldi Taher dengan menciptakan sebuah lagu. Dalam lagu yang dibagikan di media sosial pribadinya, Aldi Taher menyanyikan lagu ciptaannya dengan gitar dan menggunakan bahasa Inggris.
Aldi Taher mempertanyakan keputusan Lionel Messi untuk tidak ke Indonesia pada sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat.
Dia juga membujuk Messi untuk mengubah keputusannya, dan bisa bergabung dengan para pemain Argentina lain agar bertanding melawan Timnas Indonesia.
Lagu berdurasi 45 detik itu bahkan sudah dilihat oleh 500 ribu lebih akun Twitter dan sempat trending. Menariknya, akun resmi FIFA dengan alamat @fifaworldcup ikut mengunggah lagu Aldi Taher tersebut. "Abang kita semua Leo Messi," tulis akun @fifaworldcup.