Sering Kretek Tulang Hati-hati Picu Pengapuran
Rabu, 30 November 2022 - 22:36 WIB
Sumber :
- Freepik
Dalam kasus mengkretek tulang pada buku-buku jari, bunyi tersebut disebabkan oleh meletusnya gelembung dalam cairan sinovial – bertanggung jawab melumasi persendian. Ketika menarik tulang, ada penumpukan tekanan negatif yang menyebabkan gelembung ini pecah.
Kemudian sendi mengeluarkan bunyi letupan karena gerakan ligamen saat meregangkan atau menekuk sendi di jari-jari.
Efek Samping Kretek Tulang
Selain terjadi pengapuran dalam jangka panjang, membunyikan tulang menimbulkan potensi cedera pada tulang. Berikut efek sampingnya.
- Dislokasi Tulang
Baca Juga :
Realme Watch 2 Pro Smartwatch Canggih untuk Monitoring Kesehatan dan Kebugaran Anda 24 Jam Nonstop
Sendi-sendi diciptakan dengan sangat stabil namun tetap saja bisa terkilir jika diberi tekanan yang berlebihan seperti saat mengkretek tulang.
- Ligamen Terkilir
Halaman Selanjutnya
Ligamen adalah jaringan yang menghubungkan tulang di lokasi sendi. Keseleo terjadi ketika ligamen pendukung teregang atau robek akibat terpelintir, terbentur, atau jenis trauma lainnya.