YouTube Shopping Resmi Hadir! Belanja Langsung dari Video Favorit Kamu!

YouTube
Sumber :
  • techadvisorcouk

Bandung, VIVAYouTube Shopping resmi diluncurkan di Indonesia, menjadikannya negara pertama di Asia Tenggara yang mencoba fitur ini setelah sebelumnya dirilis di Amerika Serikat dan Korea Selatan. Peluncuran ini memungkinkan para kreator konten untuk menautkan produk dalam video YouTube mereka, sehingga penonton dapat langsung melakukan pembelian melalui Shopee, yang menjadi mitra e- commerce perdana YouTube di Indonesia.

Mau Dapat Rp650 Ribu per Hari? Ini Cara Mudahnya Cuma Pakai HP!

Fitur YouTube Shopping ini berlaku di semua format video, termasuk YouTube Shorts dan video berdurasi panjang. Penonton dapat mengklik tautan produk yang muncul pada video, yang kemudian akan mengarahkan mereka langsung ke halaman Shopee untuk melakukan transaksi.

Rahasia Dapatkan Saldo DANA Gratis, Tanpa Ribet!

Ilustrasi YouTube

Photo :
  • Pixabay

Menurut Travis Katz, General Manager dan Vice President Shopping di YouTube, program ini tidak hanya memungkinkan kreator konten untuk mendapatkan komisi, tetapi juga memperluas jangkauan pasar mereka, membuka peluang kolaborasi dengan berbagai merek, serta meningkatkan pendapatan dari adsense.

Dapatkan Saldo DANA 500.000 Dengan Menggunakan Aplikasi YouTube

Ajay Vidyasagar, Direktur Regional APAC YouTube, menjelaskan bahwa Indonesia dipilih karena potensi ekonomi digitalnya yang besar dan banyaknya kanal YouTube yang memiliki lebih dari satu juta subscriber. Berdasarkan riset Google, 78% penonton YouTube di Indonesia cenderung mempercayai rekomendasi dari konten kreator saat berbelanja, yang menambah relevansi fitur ini di pasar lokal. Oleh karena itu, pemilik kanal YouTube atau sering kita sebut sebagai konten kreator, akan memiliki peluang lebih untuk bisa mendapatkan keuntungan tambahan.

Shopee juga menyatakan bahwa kerja sama ini tidak mengubah regulasi, dan sistem transaksinya tetap sama. Monica Vionna, Senior Director Marketing Growth Shopee, mengungkapkan bahwa kemitraan ini akan menjangkau lebih banyak audiens, dan meskipun fitur serupa telah diluncurkan oleh kompetitor, Shopee optimis kolaborasi ini akan memberikan dampak positif.