Adik Ungkap Keluarga Tewas di Kalideres Menjauh dari Keluarga Inti

Polisi mengevakuasi jenazah korban tewas di Kalideres
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

BANDUNG – Satu per satu fakta mengenai keluarga yang tewas di kediamannya di Kalideres, Jakarta Barat, terungkap. Terbaru, keluarga itu terkesan menutup diri hingga menjauhkan dirinya dari keluarga inti.

Heboh! 5 Destinasi Keluarga Bandung Ini Bikin Lebaran Tak Terlupakan

Hal tersebut diketahui setelah adik dari salah satu korban, Ris Astuti, menyambangi Polsek Kalideres, pada Sabtu, 12 November 2022.

"Hari ini datang untuk memberikan keterangan atas kejadian di Kalideres, ini adik kandung korban satu keluarga di Kalideres. Mereka menyampaikan, keluarga ini terkesan menjauhkan diri dari keluarga inti," kata Kapolsek Kalideres, Kompol Syafri Wasdar, kepada wartawan.

5 Langkah Mudah Daftar BPNT 2025, Dapatkan Bantuan Pangan Bulanan dari Pemerintah

Syafri juga mengungkap komunikasi terakhir antara korban berinisial KM dengan adik kandungnya itu terjadi pada satu tahun lalu. Sementara, untuk pertemuan langsung dikatakan sudah lama terjadi sekitar lima tahun silam.

Syafri juga mengungkap komunikasi terakhir antara korban berinisial KM dengan adik kandungnya itu terjadi pada satu tahun lalu. Sementara, untuk pertemuan langsung dikatakan sudah lama terjadi sekitar lima tahun silam.

Jangan Lewatkan! Dana PKH 2025 Cair Mulai Rp3 Juta, Cek Sekarang

Sebelumnya diberitakan, penemuan empat jasad yang merupakan satu keluarga di dalam sebuah rumah gegerkan warga Kalideres Jakarta Barat pada Kamis, 10 November 2022.

Keempat orang yang ditemukan tewas dalam kondisi mengering itu yakni Rudyanto Gunawan (71) dan sang istri bernama Margaretha Gunawan (58), kemudian anak dari keduanya bernama Dian (40) dan yang terakhir yakni Budyanto Gunawan yakni ipar dari Rudyanto.

Halaman Selanjutnya
img_title