TNI Bawa Alat Canggih Bantu Cari Korban Hilang Akibat Gempa Cianjur

Pasukan Resimen Zeni Konstruksi TNI AD di Lokasi Gempa Cianjur
Sumber :
  • Resimen Zeni Konstruksi TNI AD

BANDUNG – Tentara Nasional Indonesia dipastikan tak cuma mengerahkan prajurit saja ke lokasi bencana gempa Cianjur, Jawa Barat. Tapi juga berbagai peralatan canggih.

Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat Telan Belasan Korban Jiwa

Seperti halnya dengan prajurit TNI dari Resimen Zeni Konstruksi (Menzikon) Pusat Zeni TNI Angkatan Darat ini. Saat bertolak meninggalkan markas mereka di Pasar Rebo, Jakarta Timur, pasukan Menzikon Cakti Ring Karya membawa juga peralatan canggih yang akan digunakan dalam pencarian korban gempa khusus yang berada di bawah tanah dan reruntuhan bangunan.

Berdasarkan siaran resmi Menzikon CRK dilansir VIVA Militer, Rabu 23 November 2022, alat berupa kotak berwarna hitam yang itu disebut dengan nama life detector.

Update Terbaru Korban Selamat dan Meninggal dalam Kecelakaan Maut Bus SMK Lingga Kencana Depok

Di lokasi bencana longsor yang akibat guncang gempa Cianjur, alat ini langsung dioperasikan oleh prajurit TNI dari Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka untuk mencari korban yang tertimbun material longsor.

"Pencarian korban gempa bumi menggunakan life detector oleh prajurit Yonzikon 13/KE agar segera terevakuasi para korban yang masih berada dalam timbunan tanah longsor," tulis Penerangan Menzikon CRK.

3 Pelaku Baru Penganiayaan Taruna STIP Terungkap, Peran Masing-Masing Dibongkar

Dalam penanganan korban bencana gempa Cianjur ini, Menzikon mengerahkan pasukan dari tiga batalyon sekaligus. Yakni dari Batalyon Zeni Konstruksi 12/Karana Jaya, Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka dan Batalyon Zeni Konstruksi 14/Serada Wirya Samertitaya.

"Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) didampingi langsung oleh Komandan Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE, Letnan Kolonel Czi Dony Siswanto," tulis Menzikon CRK.

Halaman Selanjutnya
img_title