Diikuti Delapan Tim, Futsal GMP di Sukabumi Berlangsung Sportif

Pertandingan Futsal GMP di Sukabumi
Sumber :
  • Istimewa

BANDUNG – Relawan Ganjar Muda Padjajaran (GMP) menggelar GMP Sport kompetisi futsal yang bertempat di Gor Sheva, Desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi pada Senin (28/11/2022).

Prediksi Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC: Bakal Sengit!

Dalam kompetisi futsal tersebut, sebanyak 8 tim menjalani pertandingan dengan sportivitas yang tinggi dan kekompakan yang ditunjukkan masing-masing tim.

Koordinator Wilayah (Korwil) Kabupaten Sukabumi Muhammad Rijal Nurjaman mengatakan, kompetisi futsal kali ini digelar untuk membentuk kekompakan setiap tim yang diisi kalangan muda.

Liga 1! Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Ini Prediksi Pertandingannya

"Sebanyak delapan tim dari kalangan muda ikut bertanding, tujuannya untuk merawat kekompakan satu sama lain secara positif," ujarnya.

Masih menurut Rijal, selain kekompakan yang menjadi fokus pertandingan, pertandingan futsal juga mengajarkan sportivitas antar pemain. 

Bermain di Kandang Lawan, Timnas Indonesia Berhasil Tekuk Vietnam 2-0 di Babak Pertama

"Dengan kompetisi futsal ini, kami berharap para pemain bisa mengambil pelajaran tentang sportivitas tanpa sentimen satu sama lain," ucapnya.

Tokoh pemuda yang hadir dalam kompetisi itu, Febi Prayoga mengatakan, para pemuda di Desa Sukakersa sangat antusias mengikuti pertandingan futsal yang diselenggarakan GMP.

Halaman Selanjutnya
img_title