Jangan Tertipu! Kenali Ciri-ciri Penipuan Mengatasnamakan PKH dan BPNT

Bansos (bantuan sosial)
Sumber :
  • canva

VIVABandung – Maraknya program bantuan sosial seperti PKH dan BPNT membuat oknum tidak bertanggung jawab memanfaatkan situasi. Mereka membuat penipuan dengan mengatasnamakan kedua program ini.

Perbedaan BPNT dan PKH, Pilih Bantuan yang Sesuai Kebutuhan Keluarga

Penipuan bantuan sosial bisa sangat merugikan masyarakat. Terutama bagi mereka yang memang membutuhkan bantuan dari pemerintah.

Modus pertama, permintaan biaya administrasi. Pemerintah tidak pernah meminta biaya apapun untuk mendaftar atau menerima bantuan sosial.

Kelola Dana PKH 2025 dengan Cerdas, Hindari 3 Kesalahan Umum Ini!

Jika ada yang meminta uang untuk mendaftar PKH atau BPNT, itu pasti penipuan. Segera laporkan ke pihak berwajib atau petugas sosial terdekat.

Modus kedua, menjanjikan bantuan yang lebih besar dari ketentuan resmi. Misalnya, menjanjikan bantuan PKH sebesar Rp5 juta atau BPNT Rp500 ribu per bulan.

Manfaat PKH 2025 yang Jarang Diketahui, Ini Dampaknya untuk Keluarga

Pastikan untuk selalu mengecek informasi resmi dari pemerintah. Besaran bantuan PKH dan BPNT sudah ditetapkan dan tidak bisa diubah-ubah.

Halaman Selanjutnya
img_title