Update Pemeriksaan PC dan Temuan Rumah Ferdy Sambo di Magelang

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo (tengah)
Sumber :
  • VIVA/Ahmad Farhan Faris

BANDUNG – Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Polisi, Dedi Prasetyo mengatakan istri Irjen Ferdy Sambo, yaitu Putri Candrawathi (PC) telah selesai diperiksa tim khusus (timsus) Polri. Untuk hasil pemeriksaannya akan disampaikan pada Jumat, 19 Agustus 2022. 

Ferdy Sambo Tidak Berhak Mendapat Remisi Natal, Begini Alasannya

"Minggu ini sudah diperiksa (Putri Candrawathi) oleh timsus. Makanya besok akan disampaikan hasilnya, tunggu saja," kata Dedi dalam keterangannya kepada wartawan Kamis, 18 Agustus 2022. 

Dedi juga mengatakan, hasil pemeriksaan dari ibu PC akan disampaikan setelah menunaikan ibadah salat Jumat besok. Selain itu, kata Dedi, timsus juga akan menyampaikan hasil temuannya di Magelang.

Istri Ferdy Sambo Dapat Remisi Natal, Masih Harus Jalani Hukuman 9 Tahun

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo

Photo :
  • istimewa

"Besok sehabis salat jumat disampaikan. Sekalian temuan dari Magelang juga akan disampaikan," katanya. 

Putri Candrawathi Dapat Remisi Natal 1 Bulan, Bagaimana dengan Ferdy Sambo?

Sebelumnya diberitakan, Pengacara Brigadir Nofryansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak, mendatangi Bareskrim Polri pada Selasa, 16 Agustus 2022. Kedatangannya itu dalam rangka mendesak tim khusus (timsus) Polri untuk segera menetapkan PC sebagai tersangka.

Menurut Kamaruddin, istri dari mantan Kadiv Propam Polri itu dinilai pura-pura dan melakukan permufakatan jahat dalam kasus pembunuhan berencana yang menewaskan Brigadir J.

Halaman Selanjutnya
img_title