Animo Masyarakat Sukabumi Divaksin Masih Tinggi

Vaksinasi di Kabupaten Sukabumi
Sumber :

Perwakilan BIN Daerah Jawa Barat Tris mengatakan, dirinya sengaja melaksanakan vaksinasi di dekat pemukiman warga. Hal itu untuk mempermudah warga mendapatkan vaksin.

Cagub Jabar Dedi Mulyadi Klarifikasi Potongan Video Minuman Keras

"Tujuan kami hadir untuk membantu mempercepat capaian vaksinasi. Salah satu caranya dengan menggelar vaksinasi secara lebih dekat dengan masyarakat. Termasuk menyisir orang yang benar-benar belum tervaksin," bebernya.

Maka dari itu, vaksinasi yang dilakukannya tidak di satu titik. Melainkan beberapa titik di sejumlah. Termasuk dilakukan secara door to door juga.

Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat Hari Ini Kamis 21 November 2024

"Maka dari itu, selama pelaksanaan vaksinasi kami melibatkan vaksinator dari Dinas Kesehatan. Sebab, kami melaksanakan vaksinasi secara serentak di sejumlah tempat," terangnya.

Dirinya mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam peningkatan vaksinasi. Hal itu demi tercapainya kekebalan tubuh komunal.

Update Informasi Ancaman Gelombang Air Laut Wilayah Jawa Barat Hari Ini Kamis 21 November 2024

"Mari yang belum divaksin untuk datang ke tempat tempat pelaksanaan vaksinasi. Ayo bersama-sama melawan covid 19," pungkasnya. (Jay)