PMI Sukabumi Kekurangan Stok Darah

Pelaksanaan donor darah di PMI Kabupaten Sukabumi
Sumber :

Bandung – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi kekurangan stok darah, khususnya golongan A dan AB. Apalagi, selama ramadhan, jumlah pendorong sering berkurang.

Kapan Puasa Syawal Dilaksanakan? Begini Anjuran dan Keutamaannya

"Saat ini PMI mengalami kekosongan untuk golongan darah A dan AB," Kepala UTD PMI Kabupaten Sukabumi Muhammad Ricky Julian Adhetia ujarnya, Senin, 18 April 2022.

Oleh karena itu, PMI Kabupaten Sukabumi mengadakan gebyar donor darah malam hari di markasnya. Hal itu untuk memenuhi kebutuhan darah menjelang lebaran. Apalagi, kebutuhan darah di Kabupaten Sukabumi sebanyak 1.500 labu per bulannya.

Bolehkah Suami Istri Melakukan Hubungan Badan Saat Malam Takbiran?

"Respon masyarakat sangat tinggi. Bahkan, tidak sedikit orang yang sukarela mendonorkan darahnya," ucapnya.

Menurutnya, kegiatan tersebut dilaksanakan selama 4 hari. Hal itu terhitung dari 16-19 April 2022. 

Buruan! Klaim Saldo DANA Lebaran Rp400.000 Hari Ini, Cukup Foto Selfie Saja

"Gebyar donor darah kali ini pun sedikit berbeda. Kita memberikan bingkisan sembako dan juga ada doorprize. Ada juga voucher untuk belanja makanan," ungkapnya.

Kepala Bidang Pelayanan Darah PMI Kabupaten Sukabumi Gesty Rahmania menambahkan, stok darah untuk golongan O dan B masih mencukupi. Meskipun, golongan darah tersebut tetap dibutuhkan untuk memenuhi stok ke depannya.

"Kita tetap membutuhkan donor darah untuk pemenuhan kebutuhan," bebernya.

Pendonor Syafiq Ikbal Robiansyah mengaku, tidak khawatir berdonor di saat ramdhan. Meskipun, dirinya baru pertama kali berdonor.

"Saya sengaja datang untuk berdonor. Saya yakin, berdonor dapat bermanfaat bagi kesehatan," pungkasnya. (jay)