DPR Setujui Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh
- istimewa
BANDUNG - Komisi X DPR RI menyetujui naturalisasi dua pemain yaitu Jordi Amat dan Sandy Walsh. Hal ini diputuskan seusai menggelar rapat kerja Komisi X dengan Menpora Zainudin Amali dan PSSI.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sangat bersyukur Komisi X menyetujui proses naturalisasi dua pemain tersebut. Terlebih sebelumnya Komisi III DPR RI juga menyetujui dua pemain ini memiliki kewarganegaraan Indonesia.
“Alhamdulillah terima kasih untuk Bapak Presiden Joko Widodo, Bapak Menpora, Komisi X, Komisi III, dan semua pihak yang membantu proses naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh. Semoga dengan bergabungnya mereka, menambah kekuatan timnas Indonesia,” kata Iriawan dalam keterangannya, Kamis 1 September 2022.
Pada raker dengan Komisi X DPR RI , Ketua Umum PSSI didampingi oleh Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, Dirtek Indra Sjafri, dan lain - lain. Seusai tahap ini, maka proses naturalisasi tinggal sedikit lagi. Amat dan Walsh hanya perlu menunggu surat keputusan Presiden Jokowi, lalu mereka akan mengucapkan sumpah WNI di Kantor Kemenkumham.
Iriawan pun berpesan kepada dua pemain tersebut, jika nanti sudah sah menjadi Warga Negara Indonesia untuk bersungguh-sungguh. "Ini karena darah Indonesia mengalir kepada dua pemain ini, maka kecintaan terhadap Indonesia harus dijaga. Mereka pun tentunya nanti akan dibekali pengetahuan tentang Indonesia secara mendalam," katanya.