Nikita Mirzani Sebut Nathalie Holscher Tak Bersyukur Ngeluh Nafkah Rp25 Juta Kecil

Nathalie Holscher dan Nikita Mirzani
Sumber :
  • Intipseleb

VIVA Bandung – Mantan istri Sule, Nathalie Holscher sempat mengeluhkan uang bulanan untuk biaya anak mereka, Adzam yang diberikan Sule sebesar Rp25 juta kepadanya dianggap kecil

Nikita Mirzani Tantang Warganet Usai Kritik Donator Penjual Es Teh yang Dihina Gus Miftah

"Uang bulanan Rp25 juta termasuk kecil. Tapi bersyukur aja karena masih mau bertanggung jawab untuk anaknya. Susunya susu anti alergi Rp800 ribu per kaleng, baju anakku 1 baju paling kecil Rp2 juta ke atas, sabun Adzan, sabun anti iritasi sepatu adzan satunya Rp10 juta," ungkap Nathalie Holscher ketika membalas komentar netizen, dilansir dari Intip Seleb, Senin, 17 Juli 2023.

Diketahui, setelah Nathalie bercerai dengan Sule, hak asuh anak jatuh kepada wanita berusia 30 tahun itu. Selain itu, Sule itu juga telah memenuhi syarat seperti 1 mobil Alphard dan 1 mobil Mazda.

Nikita Mirzani Kritik Pembari Donasi Penjual Es Teh Karena Pansos, Sindir Siapa?

Mengomentari pernyataan Nathalie, Nikita Mirzani turut buka suara. Dilansir dari akun Instagram @lambeofficial, Ibu Lolly tersebut menyinggung ada seorang perempuan yang tak bersyukur sudah dikasih nafkah Rp25 juga oleh mantan suaminya.

Meskipun dalam komentarnya, Nikita tak menyebutkan nama, namun banyak netizen yang menduga kuat bahwa yang dimaksud adalah Nathalie.

Keras! Nikita Mirzani Sebut Para Pemberi Donasi Sonhaji Penjual Es Teh Haus Pujian

Nathalie Holscher, Sule dan anaknya Adzam

Photo :
  • Intipseleb

"Di TikTok tuh lagi seliweran. Ada seorang perempuan, janda yang tidak bersyukur dikasih nafkah Rp25 juta sama mantan suaminya. Dia bales netizen, katanya, Rp25 juta itu sedikit buat anaknya," ujar Nikita.

Halaman Selanjutnya
img_title