Episode Terbaru Animasi Ibra Ajak Anak-anak Kenal Kendaraan Rosul
- tangkapan layar
Tentunya, dengan adanya Burak hal ini pun bisa saja terjadi dalam waktu sesingkat itu dan sangat luar biasa.
“Terinspirasi dari adanya Burak, episode terbaru Ibra ini akan mengangkat bagaimana kita mengenal seperti apa Burak yang sudah membawa Rasulullah, untuk melakukan perjalanan panjangnya dalam waktu yang singkat. Tentu ini semua atas kuasa dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang perlu sama-sama kita ketahui,” ucap Archie Hekagery, Chief Creative Officer Manara Studios, di Jakarta, baru-baru ini.
Animasi Ibra juga, mencoba perkenalkan kisa tentang Burak yang jarang terdengar di telinga masyarakat. Episode terbarunya bisa dilihat pada kanal YouTube Ibra Berkisah yang tayang setiap hari Minggu pukul 07.00 WIB.
“Buat yang penasaran apa sih hubungannya Burak ini dengan Ibra dan tingkah apalagi yang Hoho lakuin? kalian bisa tonton di Youtube Ibra Berkisah ya,” lanjut Archie.
Seperti yang diketahui, animasi Ibra mengajarkan banyak hal, yang sangat dianjurkan untuk anak-anak lakukan sesuai dengan perilaku yang diajarakan dalam Islam. Selain itu, banyak ilmu pengetahuan yang bisa diambil dari serial animasi Ibra untuk kehidupan sehari-hari.