Nikmati Liburan Akhir Tahun yang Berbeda di Jatiluhur Valley and Resort
- Istimewa
Bagi pecinta kopi JVR juga menyediakan bar kopi yang hanya menjual kopi di aliran sungai citarum sebagai wujud tanggung jawab pelestarian ekosistim sumber daya air dan dukungan kepada petani kopi.
Untuk masuk ke kawasan Jatiluhur Valley & Resort pewisata diwajibkan membayar tiket di gerbang masuk dengan harga Rp. 20.000,00 per orang di hari biasa, Rp. 25. 000,00 per orang di hari libur dan tiket kendaraan yang dapat dilihat di sosmed JVR (ig : jatiluhurvalleyresort)
General Manajer Pariwisata dan Hotel Jasa Tirta II Dadan Hidayat mengatakan untuk mengantisipasi keramaian wisata saat libur Nataru, pihaknya telah berkoordinasi dengan para pihak terkait.
"Jasa Tirta II sebagai pengelola kawasan Jatiluhur Valley & Resort telah berkoordinasi dengan aparat kepolisian, TNI dan pemerintah setempat untuk pengamanan wisata agar lebih kondusif dan tidak terjadi hak yg tidak diinginkan," jelas Dadan, Sabtu, 31 Desember 2022.
Sebagai informasi, Waduk Jatiluhur sebagai waduk terbesar di Indonesia merupakan salah satu obyek vital Negara.