Wisata Bogor: Jangan Lupa Kunjungi Keindahan Curug Nangka Yang Sejuk

Wisata alam Curug Nangka di kaki Gunung Salak Bogor
Sumber :
  • istimewa

BANDUNG – Menikmati akhir pekan memang asik berwisata, distinasi wisata alam di Jawa Barat memang selalu menarik dan jadi opsi utama untuk dikunjungi.

Sayur untuk Biaya Sekolah: Inovasi Pendidikan Inklusif dari Banyuwangi

Salah satunya adalah Curug Nangka di Kawasan Kaki Gunung Salak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Bagi Anda yang ingin melepas penat setelah sibuk beraktivitas sehari-hari pastinya butuh liburan ke tempat wisata yang masih asri dan sejuk.

3 Rekomendasi Masjid Instagramable di Bandung, Cocok untuk Wisata Religi

Curug Nangka adalah destinasi wisata dengan nuansa alam ditempat terbuka, Curug Nangka bisa menjadi salah satu solusi tempat liburan Anda bersama kerabat atau keluarga,  karena lokasi Curug Nangka juga tidak terlalu jauh dari pusat Kota Bogor.

Di Curug Nangka kamu bisa menikmati keindahan tiga air terjun dengan ketinggian 10 hingga 25 meter yang dialiri air yang sangat jernih, serta udara yang sejuk karena berada di wilayah kaki Gunung Salak.

4 Spot Alam Instagramable di Bandung yang Wajib Dikunjungi saat Liburan

Saat mengunjungi objek wisata Curug Nangka, kamu bisa menikmati hamparan pohon pinus di bagian atas objek wisata.

Takh hanya itu, di area sekitar air terjun, Anda juga bisa menjumpai beberapa satwa liar secara langsung.

Satwa yang biasaya kerap jumpai diantaranya adalah surili, lutung, monyet ekor panjang, owa jawa, dan berbagai macam jenis burung liar.

Lokasi Tempat wisata Curug Nangka Tepatnya berada di Desa Sukajadi, Kecamatan Ciapus, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Curug Nangka berada pada ketinggian kurang lebih 750 meter diatas permukaan laut (mdpl) dengan suhu rata-ratanya berkisar antara 20 sampai 22 derajat celcius.

Untuk menuju ke Curug Nangka, Anda harus menempuh perjalanan kurang lebih selama 45 menit dari pusat Kota Bogor.

Jalur menuju ke objek wisata Curug Nangka cukup baik, karena kondisi jalannya mulus dan bisa dilewati kendaraan roda dua dan roda empat.

Fasilitas umum yang tersedia di sekitar daerah wisata Curug Nangka lumayan kumplit seperti toilet, tempat parkir, warung makan, ruang informasi. (irv)