Tata Cara Liburan ke IKN Gratis Melalui Aplikasi iKnow, Bisa Berkunjung ke Dua Destinasi Ini

Desain Masjid Negara IKN.
Sumber :
  • pinterest

Bandung, VIVA - Pemerintah memberikan kesempatan bagi masyarakat umum untuk bisa berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) secara gratis melalui aplikasi iKnow.

3 Langkah Klaim Saldo DANA Kaget Tercepat, Langsung Cair ke Rekening Anda

Langkah itu diambil pemerintah untuk mengenalkan keindahan IKN ke seluruh masyarakat Indonesia.

Juru Bicara OIKN, Troy Pantouw menjelaskan masyarakat kini bisa berkunjung ke IKN secara gratis alias tidak dipungut biaya apapun.  

Cara Kilat Dapat Saldo DANA Gratis Rp800 Ribu Sekali Klik

“Bisa mendaftar melalui aplikasi iKnow. Pembukaan IKN untuk kunjungan masyarakat umum ini akan berlangsung hingga akhir September 2024,” ujar Troy dilansir VIVA Bandung dari berbagai sumber, Selasa (17/9/2024).

Meski sudah dibuka untuk umum secara gratis, namun pemerintah masih membatasi kunjungan hanya untuk 300 orang per hari. Hal ini dilakukan demi menjaga kondusifitas serta kebersihan di IKN yang masih dalam proses pembangunan.

Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Kamis 21 November 2024

Selain itu, pemerintah juga sudah menyiapkan lima armada bus listrik bagi pengunjung yang akan ke IKN. Nantinya bus tersebut akan berangkat setiap 15 menit dari titik kumpul yang sudah ditentukan.

Adapun destinasi yang dibuka untuk umum saat ini hanya ada dua tempat, yaitu Plaza Seremoni dan Taman Kusuma Bangsa Nusantara. Destinasi tersebut mulai dibuka pukul 09.00 - 17.00 WITA setiap harinya.  

Halaman Selanjutnya
img_title