5 Rekomendasi Wisata Sejuk Tersembunyi di Bandung, Cocok Mengisi Liburan Ramadan

Hutan Mycelia
Sumber :
  • Google Map

VIVABandung – Kota Bandung menawarkan sejumlah destinasi wisata yang cocok untuk mengisi liburan Ramadan. Udara sejuk, pemandangan indah, dan suasana yang damai membuat Bandung menjadi pilihan tepat untuk melepas penat.

Rekomendasi Wisata Instagramable di Bandung Yang Memikat Hati Generasi Milenial

1. Dusun Bambu

Salah satu destinasi yang patut dikunjungi adalah Dusun Bambu. Terletak di kaki Gunung Burangrang, Dusun Bambu menawarkan paket wisata lengkap untuk keluarga. Pengunjung dapat menikmati keindahan alam, kuliner khas Sunda, dan berbagai wahana menarik.

4 Rekomendasi Wisata Ngabuburit di Bandung dengan Suasana Berbeda

Dusun Bambu beroperasi mulai pukul 10 pagi hingga 5 sore. Harga tiket masuk di hari kerja sebesar Rp30.000 per orang. Lokasinya berada di Jalan Kolonel Masturi KM 11, Kertawangi, Kecamatan Cisarua.

2. Hutan Mycelia

5 Rekomendasi Wisata Ngabuburit di Bandung yang Menawarkan Keunikan dan Daya Tarik Tersendiri

Destinasi kedua yang dapat dikunjungi adalah Hutan Mycelia. Ini adalah wisata edukasi unik yang menawarkan berbagai jenis animasi dan patung dekorasi jamur yang dihiasi pendar cahaya dan elemen audio visual.

Hutan Mycelia sendiri adalah istilah yang merujuk pada jaringan jamur yang sering ditemukan di dalam hutan. Berlokasi di Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Hutan Miselia merupakan bagian dari Terminal Wisata Grafika Cikole.

Hutan Miselia buka setiap hari mulai pukul 6 sore hingga 11 malam. 

Gunung Tangkuban Perahu

Photo :
  • Google Map

3. Gunung Tangkuban Perahu

Gunung Tangkuban Perahu

Photo :
  • Google Map

Gunung Tangkuban Perahu adalah destinasi ketiga yang tidak boleh dilewatkan. Gunung ini merupakan salah satu ikon wisata Jawa Barat yang berada di ketinggian 2.084 MDPL.

Secara administratif, Gunung Tangkuban Perahu berada di Lembang, Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Subang. Objek wisata ini memiliki kawah aktif yang menjadi daya tarik utamanya.

Beberapa kawah aktif di Gunung Tangkuban Perahu antara lain Kawah Ratu, Kawah Upas, Kawah Baru, dan Kawah Domas. Selain itu, tersedia juga fasilitas outbound, taman edukasi, masjid, dan area parkir.

4. Kebun Begonia

Destinasi keempat adalah Kebun Begonia. Objek wisata ini menawarkan aneka tanaman hias di lahan yang luas. Pengunjung dapat mengajak keluarga untuk berwisata di area terbuka sambil menikmati kesejukan udara pegunungan.

Kebun Begonia

Photo :
  • Google Map

Ada sejumlah bunga koleksi seperti Salvia, Geranium, Kelosia, dan Impantiens. Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati wisata petik buah atau sayuran dan membawa pulangnya.

Kebun Begonia Lembang terletak di Jalan Maribaya Nomor 120A, Langensari, Kecamatan Lembang. Tempat ini beroperasi mulai pukul 8 pagi hingga pukul 4.30 sore.

5. Lembah Dewata 

Destinasi terakhir adalah Lembah Dewata. Taman Lembah Dewata merupakan objek wisata dengan pemandangan alam dan permainan yang menarik untuk pengunjung

Lembah Dewata

Photo :
  • Google Map

Didirikan di atas lahan seluas kurang lebih 25 hektar, kawasan Taman Lembah Dewata memiliki danau buatan yang bernama Situ Pandawa. Danau seluas 5 hektar ini menyajikan pemandangan alam yang memukau.

Sejumlah wahana permainan juga dilakukan di alam terbuka yang luas. Pengunjung dapat bermain-main di tengah lapangan dengan rerumputan hijau.****