Ini Rekomendasi Tempat Olahraga Sambil Wisata di Bandung
- pixabay
Belanja di The Saparua
Selesai berolahraga di lapangan basket Saparua dan kamu ingin berbelanja, langsung saja menuju The Saparua. The Saparua merupakan salah satu kawasan pusat perbelanjaan yang persis berada di depan lapangan Saparua tepatnya di Jl. Ambon No.15, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung. Di tempat ini kita bisa berbelanja banyak hal seperti fashion, aksesoris, dan juga wisata kuliner. Jadi, cocok banget nih habis olahraga bisa langsung belanja dan kulineran disini.
Cicipi Kuliner Legendaris Waroeng Atjeh
Kenikmatan dari setiap makanannya menjadikan Waroeng Atjeh sebagai legenda bagi setiap orang yang telah mengunjunginya. Mie goreng aceh telor dan teh tarik dingin merupakan dua menu favorit yang paling sering dipesan pelanggan. Dengan harga Rp20.000–Rp30.000, pengunjung sudah bisa menikmati menu-menu yang ada di sini. Untuk kalian yang menyukai makanan dan minuman khas Aceh atau penasaran dengan kenikmatan Waroeng Atjeh ini, bisa langsung ke Jalan Ambon 13 Bandung, tepatnya di depan GOR Saparua. Buka setiap hari sejak pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB
Berikan Pukulan Terbaik di Softball Lodaya
Untuk wisatawan yang suka bermain olahraga Softball bisa datang ke tempat ini, karena tempat ini nyaman dan mempunyai fasilitas yang lengkap. Dilapangan Softball Lodaya merupakan saksi bisu lahirnya atlet-atlet nasional softball maupun baseball Indonesia. Di lapangan inilah mereka berlatih dan berkompetisi untuk mengasah kemampuan.Lapangan Softball ini kerap digunakan untuk kejuaraan berskala nasional baik tingkat daerah atau klub.
Lewat turnamen yang digelar, banyak lahir talenta-talenta yang akhirnya menjadi tulang punggung tim nasional ke berbagai kejuaraan tingkat internasional. Selain itu, kawasan ini terbuka untuk umum dan bisa dikunjungi oleh siapapun. Jadi, kalau mau latihan atau melihat para atlet memberikan pukulan terbaiknya, bisa langsung datang ke Softball Lodaya. Alamatnya di Jl. K.H. Ahmad Dahlan No.32, Malabar, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40262 dan buka mulai dari pukul 06.00 - 18.00.