Curug Maribaya, Wisata Hits Bandung yang Wajib Dikunjungi
- Instagram @dedisazi
Tertarik berkunjung ke Curug Maribaya? Nah untuk harga tiket masuknya ini akan dibedakan berdasarkan hari saat kamu melakukan kunjungan. Umumnya harga tiket akan mengalami kenaikan ketika akhir pekan atau hari besar. Sementara hari biasa harga tiketnya akan lebih terjangkau, dan kamu bisa menikmati berlibur kamu dengan leluasa karena tak banyak pengunjung.
Harga tiket yang ditetapkan oleh pihak pengelola di hari biasa sekitar Rp35.000. Sementara saat akhir pekan, harganya akan naik hingga Rp45.000. Harga tiket masuk wisata air terjun tersebut belum termasuk biaya parkir. Biaya parkir kendaraan juga dikenakan berdasarkan kendaraan yang kamu bawa.
Untuk kendaraan roda dua dikenakan biaya sekitar Rp5.000, sementara kendaraan roda empat dikenakan biaya sekitar Rp.20.000. Harga tiket masuk maupun harga parkir kendaraan bisa mengalami perubahan sewaktu waktu. Beberapa wahana yang disediakan juga bisa saja dikenakan biaya tambahan.
Untuk jam operasionalnya di buka setiap hari mulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB. Lebih baik jika kamu datang saat musim kemarau, karena airnya tidak terlalu deras dan juga sangat jernih.
Rute Perjalanan Curug Maribaya
Curug Maribaya ini terletak kurang lebih 6 kilometer dari kawasan pasar Lembang. Berikut beberapa rute yang bisa kamu lewati.
1. Lewat Rute Dago Atas