Soal Keunikan Jas dan Gaun Pernikahan Mikha Tambayong dan Deva Mahenra, Ini Kata Pihak Tailor
- viva.co.id
Dilansir dari Intipseleb, Stephen Wongso menjelaskan, Mikha Tambayong sampai membawa jas yang persis dikenakan oleh sang ayah. Mikha dan Deva membawa jas tersebut sekitar Oktober 2022 lalu.
"Mereka (Deva dan Mikha) punya konsep yang unik karena ingin meng-copy paste konsep wedding papa Mikha (konsep pernikahan 25 tahun lalu)," jelas Stephen Wongso.
Meski terinspirasi dari ayah Mikha, kata Stephen, jas Deva diminta untuk tak terlihat kuno. Di sisi lain, mereka ingin warna, bahan, dan detail modelnya serupa dengan milik ayah Mikha Tambayong.
"Jadi, PR-nya mencari warna, bahan, dan detail model yang harus sama. Tapi, tantangannya tidak boleh terlihat jadul dan kuno. Jadi, sampai dibawakan jas (pernikahan milik) Papa Mikha supaya warnanya benar-benar matching dan kita cari design serta ide yang fresh," ucapnya.
Deva Mahenra sendiri menyediakan dua jas saat pernikahannya. Satu dikenakan saat pagi hari, sedangkan, yang lainnya dipakai ketika malam hari.
"Bahan yang kita pakai untuk acara pagi adalah pure wool with lycra yang mana warnanya sudah mendekati jas (milik) Papa Mikha hingga 98 persen," ujar Stephen Wongso.
"Untuk acara malam, kita menggunakan pure line with soft beige color dan simple vest. Mengingat acara di Bali jika terlalu panas bisa dibuka suit-nya dan hanya menggunakan blazer saja," sambungnya.