Derita Kanker, Nunung Srimulat Akui Ada Faktor Genetik
- VIVA.co.id
Bandung – Tri Retno Prayudati atau yang lebih dikenal dengan nama Nunung Srimulat. Komedian yang lahir di Surakarta 5 April 1963 itu diketahui mengidap penyakit kanker payudara.
Saat ditemui wartawan pada Kamis, 2 Februari 2023 di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Nunung mengaku bahwa awalnya sakit yang ia derita hanyalah benjolan kecil. Nunung pun anggap itu sebagai hal yang biasa.
"Awalnya ada benjolan kecil (di payudara) gitu, aku pikir biasa lah gak mikir sampe kesitu. Setiap bangun tidur aku raba terus. Awalnya kecil, semakin hari kok semakin besar," kata Nunung Srimulat.
Kemudian Nunung mengaku bahwa memang secara genetik keluarganya ada yang mengidap penyakit yang cukup serius itu. Namun, ia tetap berusaha untuk berpikir positif.
"Dan aku sendiri memang dari keluargaku ada genetik kanker ya, dari bapak ibuku dan kakaku kena kanker semua. Aku mikir kesana pasti, cuma berusaha positif thingking aja dulu," kata Nunung.
Nunung juga mengaku, bahwa semakin lama benjolan tersebut terasa sakit. Setelah melalui rembuk dengan sang suami, akhirnya Nunung mencoba untuk periksa ke dokter yang dulu pernah menangani kakaknya sewaktu menderita kanker.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, sakit yang dialami Nunung memang mengarah ke Kanker payudara.
"Akhirnya lama kelamaan menganggu, bawa tas aja sakit. Baru ngomong sama suamiku, akhirnya diajak ke dokter. Terus datang ke dokter yang operasi kanker kaka saya. Terus diraba dokter, kayaknya mengarah ke kanker payudara," ucap Nunung.
Dokter yang menangani Nunung, menyarankan ia untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Salah satu pemeriksaan yang ia lakukan adalah dengan USH. Dan hasilnya mengarah ke Kanker payudara.
Komedian asal Surakarta tersebut juga melakukan pemeriksaan biopsi, dan hasilnya belum keluar.
"Setelah dilakukan dan hasilnya benar mengarah kesana (kanker payudara). Dua hari lalu lah ceknya. Terus abis itu aku cek Biopsi, hasilnya nanti Sabtu ini baru dikasih tau. Difoto semuanya biar ketahuan sampai dimana masa kankernya," kata Nunung.
Sambil menunggu hasil, Nunung masih berharap yang terbaik untuk kesehatannya. Nunung yakin masih ada harapan untuknya.
"Ya mudah-mudahan aman lah. Doain ya , mudah mudahan yang terbaik. Diagnosa dokter arah kesana (kanker). Cuma aku masih punya harapan lah menunggu hasil biopsi sabtu besok," kata Nunung.
"Jadi dua hari lalu operasi biopsi, buat ambil sampel lah empat biji gitu diambil dari cairan. Aku yakin masih ada harapan buat aku. Sabtu hasil biopsi ketahuan lah udah stadium berapanya," tambahnya.