AG Pacar Mario Dandy Disamakan Netizen Dengan Uchiha Itachi Begini Penjelasannya

Pacar Mario Dandy
Sumber :

BandungPacar Mario Dandy resmi ditahan setelah berstatus sebagai pelaku atas kasus penganiayaan Cristalino David Ozora alias David. Nantinya, AGH akan ditahan selama tujuh hari ke depan.

Atas penahanan Pacar Mario Dandy Gracia Haryanto, netizen seperti biasa menyampaikan hujatan dan nyinyiran. Bahkan, Pacar Mario Dandy disamakan seperti karakter anime Naruto yang bernama Uchiha Itachi. Kok bisa?

Sejak penahanan Mario Dandy Satriyo atas kasus penganiayaan Cristalino David Ozora, sosok Pacar Mario Dandy Gracia Haryanto mulai dicari-cari oleh netizen. 

Apalagi, Pacar Mario Dandy disebut-sebut sebagai pemicu penganiayaan David yang dilakukan oleh Dandy. Tapi, Pacar Mario Dandy tidak langsung ditahan seperti Dandy dan Shane Lukas.

Alhasil, netizen ramai-ramai menyampaikan kekesalan mereka karena Pacar Mario Dandy Gracia Haryanto belum kunjung dihukum. Pacar Mario Dandy mendapatkan hujatan oleh satu Indonesia. Tapi, beberapa netizen justru menyamakan Pacar Mario Dandy dengan karakter anime Naruto bernama Uchiha Itachi.

Melansir akun Twitter @xpeaceminusone_, foto Pacar Mario Dandy Gracia Haryanto diedit agar memiliki gaya rambut Uchiha Itachi. “Aku rela dibully se-Indonesia agar bisa membongkar kebusukan orang-orang Ditjen Pajak,” begitu tulisan di meme tersebut.

Pacar Mario Dandy disamakan dengan Uchiha Itachi karena bak menjadi sasaran hujatan untuk membongkar kebusukan. Jika Itachi dikambing hitamkan karena dituduh mengkhianati Konoha, Pacar Mario Dandy dibully karena keterlibatannya atas kasus penganiayaan David yang ternyata membongkar skandal pencucian uang Kementerian Keuangan dan Pejabat Pajak.

Per Kamis, Maret 2023, Pacar Mario Dandy Gracia Haryanto ditetapkan ditahan atas kasus penganiayaan kepada David. Penahanan kepada Pacar Mario Dandy diputuskan setelah menjalani 6 jam. Pacar Mario Dandy akan ditahan selama 7 hari ke depan.

"Dari hasil pemeriksaan kami kurang lebih 6 jam, malam ini kami putuskan untuk melakukan penangkapan dan penahanan," terang Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi.

"Namun dengan pertimbangan kenyamanan, kita menyesuaikan dengan undang-undang yang berlaku. Nanti kita akan melaksanakan penahanan di LPK (Lembaga Penyelenggara Kesejahteraan) tujuh hari dari kewenangan penyidik untuk melakukan penahanan. Kalau tidak cukup akan diperpanjang," imbuhnya.

Penahanan Pacar Mario Dandy telah sampai ke telinga ayah David. Jonathan Latumahina memberikan ucapan selamat. Petinggi GP Anshor tersebut terlihat puas karena Pacar Mario Dandy ditahan. “Selamat bergabung sama yang lain," tulis Jonathan Latumahina dilansir dari akun Twitternya @seeksixsuck.