Rachel Vennya Pamer Punggung Mulus dan Bersih, Malah Diledek: Kendor Ya...

Rachel Venya
Sumber :

Viva Bandung –Ingin memperlihatkan punggung mulus dan bersih, Rachel Vennya malah kena ledek.

Nama seleb kondang Rachel Vennya sontak menarik perhatian netizen setelah ia membagikan foto terbarunya di akun Instagram pribadinya.

Dalam foto tersebut, Rachel Vennya berpose di depan cermin. Pada saat yang sama, gambar diambil dari belakang.

Latar belakang yang diunggah Rachel Vennya dengan fotonya disebut-sebut sebagai wastafel kamar mandi. 

Niko Al Hakim alias mantan istri Okin itu mengenakan open dress, artinya gaun yang terbuka di bagian belakang. 

Rachel Venya

Photo :
  • -

Untuk bagian rambut, ibunda Xabiru mengurainya ke arah pundak kiri. Dia pun memberikan caption singkat berupa caption hati berwarna hitam.

Foto Rachel Vennya pamer punggung ini viral di media sosial Twitter dengan atensi sebanyak 3,2 juta jumlah tayangan.

"Redemption arc," tulis akun Twitter @mediocrickey, ditilik pada Selasa (2/5/2023).

Perihal itu, sejumlah netizen tampak memberikan komentar dan respons yang beragam. Beberapa terlihat mengomentari badan Rachel Vennya.

"Dari belakang gembrot banget ya," tulis seorang netizen. "Udah kendor ya guys," kata netizen lain. "Idih kok bergelambir," tutur netizen yang lainnya.

Di lain pihak, sebagian kalangan netizen yang lainnya tampak mengecam body shaming yang dialamatkan kepada Rachel Vennya.

"Badan anak 2 kayak gitu normal banget," tulis seorang netizen. "Ini kenapa komennya pada body shaming," ujar netizen lain. "Wajar sih gak ada yang aneh," ucap netizen yang lainnya.