Disebut Istri Durhaka, Inara Rusli Beri Pesan Menohok Virgoun: Ini Bukti Kamu...
Rabu, 19 Juli 2023 - 12:52 WIB
Sumber :
- Intipseleb
“Pertama-tama aku gak tau kalo kata-kata itu dari mulut dia (Virgoun), kedua yang namanya kita berumah tangga pastilah ada kesalahan dari kedua belah pihak,” kata Inara Rusli yang dikutip dari acara Pagi Pagi Ambyar.
Ia tak memungkiri bahwa ia juga ada salah sampai mengakibatkan pernikahannya hancur.
Tetapi wanita 30 tahun ini menegaskan bahwa hal itu bukan menjadi alasan bagi Virgoun untuk berselingkuh.
“Aku gak memungkirin kalau aku ada salah, tapi kan kesalahan suami itu bukan berarti menjadi alasan untuk dia selingkuh, gak dibenarkan apalagi setelah selingkuh bukannya diperbaikin malah cerai,” sambung dia.