Gugat Cerai Ammar Zoni, Kini Irish Bella Fokus Lakukan Hal Ini

Irish Bella
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA Bandung Perceraian Irish Bella dan Ammar Zoni masih menjadi perhatian publik. Irish Bella menggugat cerai Ammar ke Pengadilan Agama Depok pada 6 November 2023. Proses perceraian tersebut masih berlangsung.

Setelah menggugat cerai, Irish Bella semakin giat bekerja dan mengurus anak-anaknya. Hal ini disampaikan oleh kuasa hukumnya, Nurul Amalia. Selain itu, Irish Bella juga fokus mengurus anak-anaknya. 

Irish Bella

Photo :
  • VIVA.co.id

"Positifnya mba Irish fokus pada pekerjaannya, bisa dilihat dari Instagram-nya beliau fokus kerja dan mengurus anak," kata Nurul Amalia di kawasan Cinere, Depok, baru-baru ini.

Nurul Amalia juga menjelaskan gugatan yang diajukan Irish Bella. Pertama, Irish Bella menggugat cerai. Kedua, Irish Bella meminta hak asuh anak. Ketiga, Irish Bella menuntut nafkah anak. 

"Yang pertama tentang perceraian, kedua hak asuh anak. Untuk ditetapkan hak asuh ke mbak Irish sebagai ibunya," kata Nurul Amalia. 

Selain cerai dan meminta hak asuh anak, Irish juga menuntut terkait nafkah anak. Ammar sebagai ayah harus tetap memberi nafkah kepada kedua anaknya. Nurul menegaskan hanya tiga poin itu yang diajukan Irish dan tidak ada yang lainnya.