Menang Lewat Adu Penalti, Timnas Argentina Juara Dunia 2022

Timnas Argentina vs Timnas Prancis Piala Dunia 2022
Sumber :
  • Twitter@FIFAWorldCup

BANDUNGTimnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Timnas Prancis dengan skor 4-2 di partai final Piala Dunia yang berlangsung di Lusail Stadium pada Mingu, 18 Desember 2022.

Pertandingan final antara Argentina vs Prancis berlangsung sengit dan a lot, karena usai bermain imbang di babak kedua hingga tambahan waktu hingga dua kali akhirnya diakhiri lewat drama adu penalti.

Setelah imbang 3-3 selama 120 menit. Argentina mengambil inisiatif serangan di awal babak pertama. Tim Tango mengandalkan serangan dari sisi sayap.

Prancis Samakan Skor, Mbappe Cetak 2 Gol dalam 1 Menit Serangan tanpa henti Argentina akhirnya berbuah manis di menit 23. Diawali pelanggaran kepada Di Maria, wasit menunjuk titik putih. Lionel Messi yang jadi algojo tanpa kesalahan mengecoh Lloris dengan menempatkan bola ke sisi kiri gawang. Argentina sementara unggul 1-0.

Dilansir dari viva.co.id Argentina terlihat makin nyaman menguasai pertandingan usai membobol gawang Prancis. Terbukti, 13 menit berselang, Tim Tango kembali menambah pundi-pundi golnya. Berawal dari umpan Messi kepada Alexis Mac Allister, yang kemudian diteruskan kepada Di Maria yang mengakhirinya dengan gol.

Dia menaklukkan Lloris setelah mengarahkan bola ke sisi kiri gawang. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum. Unggul dua gol tak membuat Argentina menurunkan tempo di awla babak kedua. Mereka masih tampil agresif dalam menekan Prancis.

Bahkan, mereka hampir saja menambah koleksi golnya andai Lloris tak sigap menangkap tembakan voli Rodrigo De Paul di menit 49. Prancis akhirnya membuka gol di menit 80. Berawal dari pelanggaran Nicolas Otamendi kepada Randal Kolo Muani, wasit kemudian menunjuk titik putih.

Menit 23, Lionel Messi Bawa Argentina Memimpin dari Titik Putih Kylian Mbappe melesakkan bola melalui tembakan penalti. Arah bola sejatinya bisa dibaca Emiliano Martinez, namun bola masih menembus gawang.

Timnas Argentina vs Timnas Prancis Piala Dunia 2022

Photo :
  • Twitter@FIFAWorldCup

Drama pun terjadi di Lusail Stadium. Hanya berselang semenit, Les Bleus mampu menyamakan kedudukan. Lagi-lagi Mbappe yang mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, gol tercipta dari open play memanfaatkan umpan Marcus Thuram.

Gol itu berhasil memaksakan perpanjangan waktu lantaran tak ada tambahan gol hingga waktu normal berakhir. Argentina mendapatkan dua peluang jelang babak pertama tambahan waktu berakhir. Namun, seluruhnya bisa diblok barisan pertahanan Les Bleus.

Messi mengejutkan Lloris dengan tembakan volinya di menit 107. Tapi, kiper Tottenham Hotspur itu masih bisa menepis bola dan mengamankan gawangnya dari kebobolan. Sorak sorai pun pecah tiga menit kemudian.

Messi kembali menaklukkan Lloris untuk membawa Argentina berbalik memimpin 3-2 di menit 108.

Prancis Samakan Skor, Mbappe Cetak 2 Gol dalam 1 Menit Ketika Argentina tengah di ambang juara, Mbappe lagi-lagi muncul sebagai penyelamat Prancis dengan golnya lewat tendangan penalti di menit 118.

Benar saja, gol itu memaksakan pemenang harus ditentukan melalui adu penalti setelah imbang 3-3 selama 120 menit. Mbappe mengambil tugas sebagai eksekutor pertama. Dia sukses menuntaskan tugasnya.

Begitu juga dengan Messi. Sebagai penendang pertama, dia mampu menaklukkan Lloris. Namun, sial bagi Prancis. Kingley Coman dan Aurelien Tchouameni sebagai dua penendang berikutnya gagal menyelesaikan tugasnya lantaran ditepis dan menyamping. Gol dari Randal Kolo Muani tak mampu menyelamatkan nasib Prancis.

Sedangkan, seluruh penendang Argentina, yakni Paulo Dybala, Leandro Paredes, dan Gonzalo Montiel mampu menunaikan tugasnya. Argentina pun menang 4-2 lewat adu penalti.

Susunan Pemain

Argentina: Emiliano Martinez (PG); Nahuel Molina (Gonzalo Montiel 91'), Cristian Romero, Nicolas Otamendi (Paulo Dybala 120'), Nicolas Tagliafico, Rodrigo De Paul (Leandro Paredez 103'), Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister (German Pezzella 116'), Angel Di Maria (Marcos Acuna 64'), Lionel Messi, Julian Alvarez (Lautaro Martinez 102').

Prancis: Hugo Lloris (PG); Theo Hernandez (Eduardo Camavinga 71'), Dayot Upamecano, Raphael Varane (Ibrahima Konate 113'), Jules Kounde (Disasi 120'), Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot (Youssouf Fofana 96'), Kylian Mbappe, Antoine Griezmann (Kingsley Coman 71'), Ousmane Dembele (Randal Kolo Muani 41'), Olivier Giroud (Marcus Thuram 41').