Lagenda Patrick Vieira Prustasi klub Asuhannya Kandas dari Arsenal
BANDUNG - Kekalahan Crystal Palace dalam laga perdana Premier League 2022/2023 membuat sang manajer, Patrick Vieira frustasi. Pasalnya The Eagles harus kalah dari Arsenal tanpa sempat membalas gol.
Seperti diketahui, dalam pertandingan yang berlangsung di Selhurst Park, Sabtu dini hari WIB, 6 Agustus 2022. Anak-anak asuhan Viera harus bertekuk lutut menerima kekalahan 0-2 dari Arsenal.
Ia merasa kecewa dengan permainan anak-anak didiknya yang tak mampu memanfaatkan dua peluang emas yang seharusnya berbuah gol.
Dalam jalannya pertandingan, di menit akhir pertandingan, Odsonne Edouard sebenarnya memiliki peluang untuk menyamakan skor menjadi 1-1. Namun ia tak mampu mengarahkan sundulannya memanfaatkan umpan Joachim Andersen ke kotak penalti.