Ramadhan 2025 Versi Kemenag, NU, dan Muhammadiyah: Sudah Siap Puasa?

- id.pinterest.com
VIVABandung – Bulan Ramadhan 2025 semakin dekat, dan umat Muslim di seluruh dunia mulai mempersiapkan diri untuk menjalankan ibadah puasa.
Momen tersebut sangat dinanti, karena bulan suci Ramadhan merupakan waktu untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan beribadah dan menjalankan puasa penuh.
Jadi, seberapa banyak hari lagi menuju Ramadhan 2025?

Ilustrasi bulan ramadan
- id.pinterest.com
Menurut perhitungan kalender Hijriah yang diterbitkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI, bulan puasa Ramadhan 2025 diperkirakan dimulai pada 1 Maret 2025.
Yang artinya tinggal sekitar 24 hari lagi menuju awal Ramadhan.
Walaupun tanggal tersebut sudah diperkirakan, keputusan resmi mengenai awal Ramadhan baru akan diumumkan setelah dilakukannya sidang isbat.
Biasanya dilakukan pada akhir bulan Syaban, sekitar 28 Februari 2025.
Tidak hanya pemerintah, organisasi Islam seperti Nahdlatul Ulama (NU) juga memiliki cara sendiri dalam menentukan awal Ramadhan.
NU biasanya mengacu pada dua metode, yakni rukyatul hilal dan hisab.
Meskipun awalnya mengandalkan perhitungan hisab, keputusan akhir penetapan 1 Ramadhan akan disesuaikan dengan hasil rukyatul hilal pada akhir Syaban.
Kemungkinan besar, berdasarkan perhitungan tersebut, 1 Ramadhan 1446 H versi NU juga akan jatuh pada 1 Maret 2025, sama seperti perhitungan pemerintah.
Sementara itu, Muhammadiyah, yang menggunakan Kalender Hijriah Global Tunggal (KGHT) untuk menentukan awal Ramadhan.
Yakni bahwa 1 Maret 2025 akan menjadi hari pertama puasa Ramadhan tahun 2025.
Dengan demikian, bagi umat Muslim yang mengikuti penetapan Muhammadiyah, Ramadhan juga dimulai dalam hitungan 24 hari.
Berbagai perhitungan ini memberikan gambaran bahwa persiapan Ramadhan akan segera dimulai.
Menanti datangnya bulan yang penuh berkah ini, umat Muslim di seluruh dunia bersiap-siap untuk menjalankan ibadah puasa.
Puasa dengan penuh semangat dan pengharapan, menjadikan setiap hari lebih berarti.