Emak-emak Pelaku Mandi Lumpur Tayang Live di TikTok Didatangi Polisi

Polisi datangi tempat emak-emak mandi lumpur
Sumber :
  • viva.co.id

"Berdasarkan hasil klarifikasi dari sejumlah warga bahwa yang tampil pada akun TikTok tersebut tanpa ada paksaan dan bertujuan untuk mendapatkan keuntungan dari Gift yang diberikan oleh penonton dengan kesepakatan bagi hasil dengan pengelola akun TikTok," ujar Artanto.

Polisi terjun langsung kepada warga yang melakukan mandi lumpur tersebut karena ada persepsi bahwa mereka melakukan aksi mandi lumpur dan ditayangkan di TikTok karena adanya paksaan dari pihak lain. Menurut pihak kepolisian, hal tersebut dapat menimbulkan resah dan kegaduhan di masyarakat sehingga dapat mengganggu kenyamanan lingkungan.

"Hal ini dapat menimbulkan kegaduhan dan salah persepsi dari warga, sehingga dapat mengganggu Kamtibmas," jelas Artanto.

Kemudian, pihaknya berharap ke depan warga dapat lebih cerdas dalam menggunakan media sosial agar tidak menimbulkan kegaduhan.

"Oleh karena itu kami harap, warga agar lebih cerdas bermedsos, supaya tidak menimbulkan kegaduhan," pungkasnya.