Didukung PKS, Anies Baswedan Kini Punya Tiket Capres 2024

Anies Baswedan saat di Medan
Sumber :
  • Twitter

BANDUNG – PKS akhirnya menyatakan sikap politiknya dengan mendukung Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024. Sebelum PKS, dua partai politik atau parpol lain yang digadang-gadang dukung Anies sudah menyatakan sikap.

Elite Nasdem menyambut senang dukungan PKS terhadap Anies sebagai capres 2024.

"Kami menyambut baik dengan penuh sukacita," kata Wakil Sekretaris Jenderal DPP Nasdem Hermawi Taslim, Selasa, 31 Januari 2023.

Menurut dia, dengan dukungan PKS tersebut akan semakin perkuat Anies maju Pilpres 2024. Sebab, eks Gubernur DKI itu juga sudah punya tiket maju capres. Hal itu karena gabungan suara PKS, Nasdem, dan Demokrat sudah memenuhi syarat ambang batas pencapresan atau presidential threshold 20 persen.

"Artinya Anies sudah punya kecukupan untuk maju pilpres," ujar Hermawi.

Pun, dia menyampaikan Nasdem bersama Demokrat dan PKS akan mempersiapkan deklarasi bersama untuk mendukung Anies di 2024.

"Ya, segera rapat teknis untuk deklarasi, dan lain-lain," tuturnya.