Polda Gorontalo Ungkap Kronologi Briptu RF Tewas di Mobil Dinas

kabid-humas-polda-gorontalo-kombes-pol-wahyu-tri-cahyono
Sumber :
  • VIVA Grup

VIVA Bandung – Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo menjelaskan kronologi ditemukannya anggota polisi inisial RF (28) yang tewas di dalam mobil dinas

Anggota polisi berpangkat RF itu ditemukan tewas di jalan GORR Desa Ombulo, Kecamatan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo. 

kabid-humas-polda-gorontalo-kombes-pol-wahyu-tri-cahyono

Photo :
  • VIVA Grup

Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Wahyu Tri Cahyono mengatakan, RF merupakan staf pribadi pimpinan (Spripim) Polda Gorontalo.

Briptu RF awalnya ditemukan tewas di dalam mobil dinas Polri dengan luka tembak di bagian dada kiri korban. Menurut Wahyu, kuat dugaan sementara, Briptu RF sengaja bunuh diri dengan menembak dada sendiri.

"Jadi, hasil pemeriksaan sementara, korban diduga kuat melakukan aksi bunuh diri dengan cara menembak menggunakan tangan kanan. Hal tersebut terlihat dari adanya jelaga mesiu di tangan kanan korban," kata  Kombes Wahyu, dalam keterangannya, Minggu 26 Maret 2023.

Pun, dia menjelaskan, jasad Briptu RF ditemukan di dalam mobil dinas Polri di areal perkebunan warga di Desa Ombulo, Kecamatan Limboto Barat, Sabtu 25 Maret sekitar pukul 05.49 Wita.