Gegara Cinta, Briptu RF Berani Tembak Dadanya Sendiri, Polda Gorontalo Beri Penjelasan

olah-tkp-kasus-polisi-Briptu RF-ditemukan-tewas-di-dalam-mobil
Sumber :
  • VIVA Grup

 

kabid-humas-polda-gorontalo-kombes-pol-wahyu-tri-cahyono

Photo :
  • VIVA Grup

 

Menurutnya, lebih disebabkan karena kesibukan keduanya. Briptu RF yang harus selalu mendampingi Kapolda Gorontalo, dan sang tunangan yang banyak melakukan penyidikan di Densus 88.

"Cuma konflik itu kan konflik pribadi, saya tidak bisa menyimpulkan sebenarnya. Kalau saya duga itu ya karena saling sibuk sendiri karena calonnya itu di Densus, kalau anak saya di ajudan," tambah Muslih.

Meski demikian, kabar meninggalnya sang anak membuat Muslih dan keluarganya sangat syok karena tidak ada masalah apapun yang diceritakan oleh Briptu RF.

"Selama ini tidak pernah ada sekalipun mengeluh persoalan yang terjadi, ibaratnya kalau ada hujan pasti ada mendungnya. Ini mendung nggak ada, hujan gitu lho. Itu yang kita pertanyakan sampai saat ini," katanya.