Profil Gubernur Lampung yang Dituding Mencaci Maki Orang Tua Bima Tiktoker

Gubernur Lampung
Sumber :

Sebelumnya lagi, ia juga pernah menjabat sebagai Asisten Kesejahteraan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung dab Asisten Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung.

Beliau juga pernah menjabat sebagai Direktur Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kota Metro tahun 1999-2001. Sebelumnya menjabat sebagai Direktur Administrasi Pembinaan Usaha Pertanian Dinas Perkebunan Provinsi Lampung (1994-1999).

Selain itu, Arinal juga pernah menjadi Kepala Biro Penyuluhan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Lampung (1990-1994) dan Kepala Biro Penyuluhan Dinas Pertanian Bandar Lampung Koamadya (1986-1990).  

Harta Kekayaan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi

Diketahui bahwa Gubernur Lampung Arinal Djunaidi memiliki harta kekayaan senilai Rp 22.600.702.572. Hal terungkap berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disampaikannya pada 22 Maret 2022 lalu, untuk periodik 2021.

Berdasarkan laporan tersebut, Arinal tercatat memiliki 6 aset berupa tanah dan bangunan dengan total nilai mencapai Rp 7.090.120.000. Adapun ke-6 aset ini tersebar di Kab/Kota Bandar Lampung, Kab/Kota Lampung Selatan, Kab/Kota Bogor, Kab/Kota Tangerang, dan Kab/Kota Sleman.

Dirinya juga tercatat memiliki 3 unit alat transportasi dan mesin berupa 1 unit mobil Toyota Minibus tahun 2008 senilai Rp 159.627.000, 1 unit mobil Toyota Camry tahun 2013 senilai Rp 225.000.000, dan 1 unit mobil Honda BRV tahun 2016 senilai Rp 110.000.000.