Ridwan Kamil Minta FKDM Manfaatkan Teknologi dalam Deteksi Kewaspadaan

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Sumber :
  • Dok. Pemprov Jabar

"Keindahan dan anugerah Jabar ini jangan sampai diganggu oleh pihak yang berniat buruk," ucapnya.

Kang Emil sangat menanti aksi nyata FKDM Jabar untuk mewujudkan Jabar yang kondusif. Selain dibentuk hingga tingkat kecamatan, Kang Emil juga menyarankan agar FKDM Jabar yang diketuai Yayat Hidayat tersebut merangkul generasi muda.

"Bikin saja FKDM versi anak muda atau pelajar jadi semua merasa kewaspadaan ini bukan institusional, tapi budaya. Sehingga akhirnya, orang Jabar aktif dalam mendeteksi hal-hal seperti itu," harapnya.