Memiliki Berat 1,2 Ton Ini Penampakan Simental, Sapi Kurban Jokowi

Penampakan Simental sapi kurban Presiden Jokowi
Sumber :
  • Istimewa

Bandung – Sama dengan tahun-tahun sebelumnya, Presiden Jokowi juga berkurban sapi pada Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah, sapi Jokowi disalurkan melalui Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, Jawa Timur. 

Sapi kurban Jokowi di Masjid Al Akbar Surabaya berjenis Simental dengan berat 1,2 ton. Sapi tersebut tampak bongsor dan gagah dengan tinggi pundak 152 sentimeter, panjang badan 187 sentimeter dan lebar dada 256 sentimeter.

Sapi tersebut dibeli Jokowi dari peternak bernama Dandy Narindra dari Desa Sukapura, Kabupaten Probolinggo.

"Sapi kurban Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak diperoleh dari peternak Haji Budiono asal Desa Kanten, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro,” kata Humas Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, Helmy M Noor, kepada wartawan pada Sabtu, 9 Juli 2022.

Helmy menjelaskan, pemotongan hewan kurban di Masjid Al Akbar akan dilaksanakan pada Senin, 11 Juli 2022, di lantai dasar masjid dimulai pukul 06.00 WIB. 

Daging kurban akan didistribusikan oleh panitia berdasarkan data yang diajukan oleh kelurahan sekitar masjid dan lembaga sosial.

"Panitia tidak menerima pengambilan daging kurban di masjid," pungkasnya. (Irv)

 

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Sabtu, 9 Juli 2022 - 20:30 WIB

Judul Artikel : Penampakan Sapi Kurban Jokowi dan Khofifah di Surabaya

Oleh : Dusep Malik,Nur Faishal (Surabaya)