Kasus Temuan AK47 dan TNT Naik Penyidikan, Pelaku Segera Ditangkap?

Penemuan senjata dan bahan peledak di Jalan Asia Afrika Bandung
Sumber :
  • tvonenews

Penemuan berawal saat DKH ingin merenovasi bangunan tersebut. Namun, petugas yang merenovasi menemukan barang mencurigakan di sebuah rak. DKH pun segera melaporkan penemuan itu ke polisi.

Setelah dilakukan pengecekan, benar saja jika barang tersebut merupakan senjata api AK47 dan bahan peledak jenis Trinitrotoluene (TNT).

Polisi pun mengerahkan tim Gegana dari Brimob Jawa Barat untuk mengamankan barang-barang tersebut. Kemudian barang itu pun dibawa ke Markas Brimob Polda Jawa Barat untuk dinonaktifkan.

Dari penemuan itu, tercatat ada sejumlah bahan peledak yang kondisinya sudah mencair, detonator, senjata api laras panjang berkaliber 7,62 mm, dan ribuan peluru tajam.