Buntut Polisi Bakar Polisi akibat Judi Online, Komisi I DPR Pertanyakan Kinerja Menkominfo
- ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA
VIVA Bandung - Dalam rapat kerja Komisi I DPR bersama Menkominfo Budi Setiadi, Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Abdul Kharis Almasyhari menyinggung soal kasus polisi bakar polisi akibat judi online.
Abdul menyinggung kasus tersebut di sela-sela pembahasan mengenai bahayanya judi online.
“Kasus judi online barusan menelan korban tanggal 9, bulan 6 Juni 2024. Seorang polisi dibakar oleh istrinya,” kata Kharis dalam rapat di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Senin (10/6/2024).
Politikus PKS itu meyakini, tragedi polis bakar polisi yang terjadi di Mojokerto kemarin akibat suami yang bermain judi online.
Katanya, gaji ke-13 yang seharusnya digunakan oleh suami untuk biaya keluarga, malah dihabiskan untuk judi online.
“Ternyata penyebabnya karena gajinya, tidak diberikan pada istrinya seluruhnya dan akhirnya dibakar dan meninggal baru tanggal 9 di Jawa Timur,” ujar Kharis.
Kharis mendesak agar Menkominfo serius bekerja untuk memberantas judi online di Indonesia.