Mahfud MD Sebut Hacker Bjorka Tukang Ngarang

Menkopolhukam Mahfud MD
Sumber :
  • Pinterest

 

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini kembali menegaskan, data yang dibocorkan Bjorka tidak benar. Menurut Mahfud itu hanya tipu daya yang dibuat Bjorka, sehingga masyarakat percaya seakan-akan dia mampu membobol data negara.

"Apa data yang dibocorkan Bjorka? Tidak ada, itu data buatan sendiri aja terus disebar," sebutnya.

Dia juga menyebut soal data pribadinya yang dibocorkan oleh Bjorka adalah salah.

"Datanya salah, dia sebarkan nama ibu saya Siti Aminah. (padahal) bukan Siti Aminah, ngarang dia," jelasnya.

Terakhir Mahfud mengatakan, tim itu sudah berhasil mengidentifikasi sosok Bjorka yang selama ini menghebohkan media sosial dengan aksinya menyebarluaskan data perusahaan hingga tokoh politik Tanah Air.

Untuk diketahui, Presiden Jokowi telah membentuk tim tanggap darurat untuk menanggulangi kebocoran data sekaligus memburu hacker Bjorka. Susunan tim tersebut terdiri dari BSSN, Kominfo, Polri dan BIN.