Prakualifikai Olimpiade 2024, Timnas Basket Indonesia kalah dari Arab Saudi

Timnas Basket Indonesia
Sumber :

Marques Terrel Bolden menjadi pencetak poin tertinggi dengan 21 poin dan 9 rebound. Yudha Prasetya yang tampil konsisten menyumbangkan 20 poin untuk Indonesia, yang 12 poin di antaranya dia lakukan lewat tembakan tripoin. Yudha juga tampil produktif sebagai pengumpan dengan catatan 9 assist, dan bahkan juga mencatat 5 rebound selama 37 menit 41 detik.

Muhamad Arighi menyumbangkan 11 poin lewat tiga tembakan tripoin dan dua free throw. Namun Arighi tak mencatatkan satu pun kontribusi lain seperti rebound, assist, blok, atau steal meski bermain selama 33 menit 50 detik. 

Selanjutnya, Indonesia menyisakan dua laga terakhir di ajang Prakualifikasi Olimpiade 2024 yakni melawan Bahrain pada Rabu (16/4), dan melawan Suriah pada Kamis (17/8) waktu setempat.

{{ hUihjWXrZ7g&t=1s }}