Mau Uji Andrelin? Ajak Pacarmu ke Imah Jurig di Technomart Karawang
- VIVA/irvan
BANDUNG – Berwisata tak harus ke pantai, gunung, ataupun wisata alam lainnya. Bagi kamu yang ingin menguji adrenalin, wisata Rumah Hantu Jakarta 'Imah Jurig' di Festive Walk Galuh Mas Karawang bisa jadi alternatif utama.
Anda juga bisa memenuhi galeri media sosial anda dengan foto-foto penuh sensasi, dan berbeda dari yang lain.
Imah Jurig sendiri berlokasi di lantai 2 Mall Technomart Galuh Mas Karawang, dan baru dibuka pada Sabtu, 23 April 2022.
Wisata penguji adrenalin Imah Jurig ini beroperasi dari pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Marcom Manager Mall Galuh Mas Karawang Fandi Aditya mengatakan, harga tiket memasuki wahana Imah jurig dibanderol cukup terjangkau, namun menawarkan pengalaman berbeda, dan memuaskan.
"Kami menghadirkan kembali wahana rumah hantu karena banyak pengunjung yang menginginkan wahana ini dihadirkan lagi. Wahana rumah hantu selalu jadi favorit bagi para pengunjung mall," kata Fandi, ketika ditemui Selasa, 26 April 2022.
Imah Jurig sendiri akan membawa anda pada pengalaman horor yang tak terlupakan. Anda akan bertemu dengan hantu-hantu menyeramkan yang memacu adrenalin. Belum bisa disebut sebagai pemberani jika kamu tidak mencoba wahana ini.
"Untuk wahana rumah hantu ini pengunjung dikenakan biaya Rp 15 ribu untuk weekday, dan Rp 20 ribu untuk weekend, kita juga sediakan foto bareng hantu dengan tarif Rp 10 ribu," kata dia.
Fandi menerangkan, pengunjung Imah Jurig didominasi oleh kaula muda, sebab rata-rata yang berkunjung kesana merupakan psangan muda-mudi yang tengah hangout.
"Kebanyakan sih remaja, atau anak muda, rata-rata mereka kan masuk rumah hantu itu pasangan, menguji rasa takut ceweknya juga mungkin yah," ucap Fandi.
Ia menerangkan, ada sejumlah aturan yang harus dipatuhi pengunjung, seperti tidak boleh menyentuh ataupun merekam semua aktivitas dalam ruangan rumah hantu.
Terpisah, Rizma Amalia (14) pengunjung imah jurig mengatakan, ini merupakan momen paling menakutkan baginya.
Dirinya sengaja menjajal wahana rumah hantu untuk mengusir rasa takutnya, sebab ia merasa begitu sulit mengalahkan rasa takut.
"Aku dirumah penakut, pengen ke kamar mandi malem aja, suka males gitu. Jadi aku pengen ngilangin rasa takut itu," ujar Rizma.
Ia yang baru saja selesai menjajal wahana Imah jurig bercerita, betapa menyeramkannya wahana rumah hantu.
Memasuki ruangan pertama kita akan disambut dengan segelintir jasad semacam pocong serta suara auman yang menyeramkan.
Memasuki ruangan kedua kita disambut oleh sesosok hantu tanpa kepala, namun tetap belum bergerak.
Dari ruangan ke ruangan adrenalin pengunjung akan semakin terpacu, memasuki ruangan ketiga barulah kita disambut dengan beberapa hantu kuntilanak yang mulai berinterkasi dengan pengunjung.
Memasuki ruangan keempat, lebih seram lagi, bahkan tak jarang dibuat kaget sebab beberpa sosok boneka dan hantu anak-anak akan menarik-naik kaki kita.
Masuk di ruangan kelima kita akan disuguhkan dengan beberapa hantu menyeramkan dengan suara teriakan-teriakan, serta dentuman.
Di bagian akhir ruangan semua hantu-hantu yang sudah dilewati tadi seolah berkumpul dan datang kembali menatap tajam dan membuat kita ketakutan. (irv)