Indra Bekti Cerai Bukan Karena Penyakitan, Berikut Klarifikasi Kuasa Hukum Aldilla Jelita
- Instagram @dhila_bekti
Bandung – Rumor keretakan rumah tangga Indra Bekti dan Aldilla Jelita nampaknya menjadi kenyataan.
Sebagaimana diketahui, sang istri telah mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Hal tersebut pun dibenarkan oleh kuasa hukum Aldilla Jelita yakni Milano Lubis.
Bahkan kabar ini langsung membuat publik heboh hingga nama Indra Bekti jadi trending topik di Twitter beberapa waktu lalu.
Milano Lubis selaku kuasa hukum Aldilla Jelita membenarkan bahwa kliennya telah mengajukan gugatan cerai terhadap Indra Bekti. Hal tersebut diungkapkannya secara langsung.
"Dilla sudah masukan gugatan (cerai) ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan," ujar Milano Lubis dikutip VIVA Bandung, 5 Maret 2023.
Menjalani bahtera rumah tangga kurang lebih selama 12 tahun. Kedua pasangan suami istri itu kini memutuskan untuk berpisah.
"Alasannya memang sudah tidak bisa sejalan lagi berdua dan mereka sepakat untuk bercerai secara baik-baik," tutur Milano Lubis.
Sekedar informasi, Aldilla Jelita dan Indra Bekti menikah pada 10 Oktober 2010. Dari hasil pernikahannya, mereka dikaruniai tiga orang anak yang diberi nama Dafania Sahira Indrabekti dan Anabell Eleanor dan Kenward Athar Indrabekti, namun putranya tersebut telah meninggal dunia.
Rumor Indra Bekti Penyakitan Penyebab Cerai
Setelah Indra Bekti sakit pecah pembuluh darah dan kondisinya telah membaik. Ada anggapan Aldilla Jelita menceraikan suaminya karena sudah sakit dan tidak produktif lagi.
Tapi kabar tersebut telah ditepis oleh pengacara Aldilla Jelita, Milano Lubis.
Gugatan cerai Indra Bekti yang dibuat Aldilla Jelita, telah dilayangkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Banyak publik yang menduga perceraian tersebut lantaran Indra Bekti kini sudah sakit hingga jalani operasi pecah pembuluh darah.Namun tudingan publik tersebut langsung ditepis kuasa hukum Aldilla Jelita.
"Tidak ada kaitan sama pasca sakit, tidak ada. Saya tegaskan tidak ada saat ini Bekti kondisinya sudah seperti ini (tidak seperti sedia kala) atau karena sakit tidak ada, memang permasalahannya sudah lama," jelas Milano Lubis.
Ia juga mengatakan masalah rumah tangga Indra Bekti dan Aldilla Jelita sudah ada sejak sebelum pandemi Covid-19. Tapi saat itu rumah tangga masih bisa dipertahankan.
Membuktikan ucapannya, Milano Lubis sebut dirinya sudah lama mengenal Indra Bekti. Malah perjalanan cinta mereka berdua sangat diketahuinya.
"Intinya saya kan ikut Bekti sudah lama. Bekti bareng saya, jadi kuasa hukumnya dari awal dia karier, dari mereka nikah saya tahu persis. Jadi, permasalahan mereka juga saya tahu persis juga," papar Milano Lubis.
"Jadi, memang sudah berulang-ulang permasalahannya dan memang sudah nggak bisa (dipertahankan), dari pihak Dilla, keluarga Dilla juga akhirnya memang ya sepakat menerima untuk keputusan dilla berpisah dari Bekti," sambungnya.
Tudingan Masalah Ekonomi
Ada pula tudingan masalah ekonomi yang jadi penyebab perceraian mereka. Hal itu juga bukan masalahnya.
Malah Aldilla Jelita juga berjuang untuk ekonomi Indra Bekti. Sampai tabungannya digunakan demi kesehatan suami.
"Masalah ekonomi juga tidak ada. Memang bekti pun saat sakit, Dilla keluar uang juga bukan sumbangan saja, saya tahulah. Bukan masalah jual-jual itu ya," ujar Milano.
"Tabungannya segala macam juga keluar kok buat Bekti. Intinya sampai masalah, mohon maaf, cicilan segala macam juga dilla kok yang cover selama Bekti sakit. Jadi, bukan masalah inilah. Bukan masalah ekonomi," pungkasnya. Seperti diketahui, Aldila Jelita menikah dengan Indra Bekti pada 10 Oktober 2021. Hasil pernikahan mereka, dikaruniai dua anak.