Dianggap Langgar UU, Kominfo Diminta Hapus Video Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzie, Ragil dan Fred
Sumber :
  • Instagram/ragilmahardika

BANDUNG – Deddy Corbuzier menjadi sorotan publik usai dirinya mengundang Ragil Mahardika dan suami bulenya, Fred menjadi bintang tamu dalam podcast YouTube-nya yang diunggah pada Minggu, 7 Mei 2022.

Indonesia Pecinta Podcast No. 2 Dunia, Ini 3 Podcast Favorit yang Digandrungi Masyarakat

Tak hanya dari warganet, video tersebut juga dikritik oleh Ustad Felix.

"Karena udah terang-terangan bahkan judul yang sangat provokatif dan sangat bangga dengan kemaksiatan" ujar ustad felix dalam instagramnya @felix.siauw.

Kontroversi Soal Keaslian Payudara, Dinar Candy: Hanya Om Deddy yang Tahu

Bahkan, warganet pun berbondong-bondong kompak untuk berhenti mengikuti akun media sosial Deddy Corbuzier. 

"Ignore this post please if you're not an Indonesian. #unsubscribePodcastCorbuzier menyesatkan cuk, mending kalian unsubsb ae makin ke sini makin entar penduduk Indonesia bisa bisa jadi GAY atau apalah karena podcast menyesatkan ini, mending kita netizen cancel nih orang,” ujar warganet.

Terbaru, Begini Pengakuan Dinar Candy Soal Keaslian Payudaranya

Tak hanya sampai di situ, salah satu anggota Komisi 1 DPR RI, Muhammad Iqbal mendesak agar Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menghapus video Deddy Corbuzier bersama Ragil di YouTube.

"Kami meminta Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk menurunkan (take down) video yang diposting pada 7 Mei 2022 itu," kata Iqbal dalam keterangannya dikutip dari IntipSeleb.

Halaman Selanjutnya
img_title