Meninggal Karena Sakit Parah, Ini Perjalanan Karier Iqbal Pakula

Iqbal Pakula
Sumber :

Viva Bandung – Kabar meninggalnya Iqbal Pakula atau bernama lengkap Muhammad Iqbal membuat heboh dunia entertainment Indonesia.

Profil Salim Said, Tokoh Pers Senior yang Kini Telah Menghembuskan Nafas Terakhir

Berikut biografi Iqbal Pakula dikutip dari berbagai sumber pada Selasa (25/04/2023) oleh Viva Bandung

Iqbal Pakula sendiri lahir pada 21 Februari 1977 di Balikpapan. Ia memulai karirnya sejak tahun 2000 dengan berakting di sinetron Tersanjung Season 5. Karakternya yang sering memerankan tokoh utama membuat penonton mengidentifikasi dirinya. Tahun 2001 ia juga mulai berakting di layar lebar Merdeka 17805 sebagai Nurhad. Setelah itu, Iqbal kerap membintangi puluhan sinetron, web series, dan sinetron. 

Mobil Rombongan Ibu Nyai Ponpes Sidogori Tertabrak Kereta Api di Pasuruan, 4 Meninggal Dunia

Di kehidupan pribadinya, Iqbal menikah dengan seorang Disk Jockey (DJ) bernama Handis Kardinah Reswari atau yang dikenal dengan nama panggung Andiez La'nuite pada Desember 2012 lalu. Dari pernikahannya itu, keduanya dikaruniai seorang anak yang diberi nama Zahel Arslan Khedira.

Berdasarkan penelusuran Beritasatu.com, Iqbal Pakula meninggal akibat penyakit gagal napas dan jantung yang dideritanya cukup lama pada Selasa (25/4/2023) pukul 02.30 WIB. Iqbal meninggal di RS Siloam Semanggi Jakarta. Saat ini Iqbal sendiri dibawa ke kediamannya di Jatibening, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.

Sempat Bawa Timnas Argentina Juara Piala Dunia, Pelatih Cesar Luis Kini Telah Tiada

Iqbal Pakula meninggal dunia di RS Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan tepatnya pukul 02.40 WIB. Dan dikebumikoan hari ini, di TPU Menteng Pulo. Kabar tersebut dibagikan oleh istri Iqbal Pakula, Andiez melalui postignannya di Instagram story.

Kabarnya, sang aktor meninggal dunia dikarenakan sakit gagal napas dan jantung.

“Innalillahi wainna ilaihi rojiun telah berpulang ke rahmatulloh sahabat atau temen kita Muhammad Iqbal Paqula usia 46 tahun. Pada hari selasa jam 02.30 WIB di RS Siloam Semanggi Almarhum meninggal karena menderita sakit gagal napas dan jantung,” bunyi pesan tersebut dikutip Selasa (25/4/2023).