Surat Pernyataan Virgoun Jadi Bumerang, Tenri Anisa Tak Tahu Apa-apa
- VIVA Grup
Milano pun terlihat geram ketika ketika menyampaikan sikap kliennya, Tenri. Ia menegaskan bahwa kliennya bukanlah "Perebut Laki Orang" alias Pelakor.
"Saya tegaskan, klien kami tidak orang ketiga, bukan pelakon seperti yang diberitakan, seperti yang dibikin di dalam pernyataan itu," katanya.
Kata Milano, Tenri hanya menjadi korban pengakuan Virgoun saja. Ia pun menjadi korban dari istri Virgoun, Ina Idola Rusli, sebab mukanya sempat dipampang di Instagram.
Milano pun meminta Virgoun beserta dengan istrinya agar segera memberikan klarifikasi. Ia tak ingin nama kliennya terus-menerus menjadi jelek.
"Bahwa ada perempuan lain, ya silakan tanya Virgoun. Tapi, bukan klien kami. Tapi, yang ditulis di perjanjian itu adalah klien kami. Makanya, klien kami menjadi korban, baik di sosial media, maupun ke keluarganya, bahkan sampai ke keluarganya, termasuk ke pacarnya juga menjadi korban. Ini harus diluruskan," jelasnya.
"Makanya, kami kasih kesempatan 2x24 jam kalau tidak kami akan melakukan tindakan hukum kepada Virgoun dan istrinya terkait pemberitaan ini," pungkasnya.