Denny Caknan Sebut Bella Bonita Sering Marah Saat Baca Komentar Miring di Media Sosial

Bella Bonita dan Denny Caknan
Sumber :
  • VIVA Grup

VIVA BandungDenny Caknan menyebut bahwa selama ini istrinya, Bella Bonita lebih sering naik pitam saat membaca komentar miring netizen di media sosial.

PPN 12 persen Naik, Kpopers Turun ke Jalan! Ini Alasannya

“Biasanya, dia yang gregetan. Karena emang itu tidak benar kan, dia mau membela diri. (aku bilang) ‘Udah gausah, capek nantik kamu’,” kata Denny Caknan Dikutip dari Intipseleb yang melansirir TikTok DCBB Story, Selasa (8/8/2023).

Selain itu, Denny Caknan membantah tudingan yang menyebut sang istri pernah menjadi simpanan pria bernama Danan.

Sonhaji Penjual Es Teh yang Dihina Gus Miftah Berangkat Umrah, Warganet: Allah Naikan Derajatnya

“Ya kita diam aja sih, berita yang bergunjing silakan,” ucap Denny.

“Yang jelas itu (gosip soal Bella Bonita jadi simpanan pak Danan) tidak benar, kita harus diam aja, kita udah konsultasi ke guru kita, orang tua kita, dan istri saya yang penting,” imbuhnya.

Gus Miftah Protes Diundang Ceramah Hanya Dibayar Rp75 Juta, Kalah dengan Biduan

Denny Caknan mengaku bahwa dari awal ia sudah menanyakan kepada Bella terkait kesiapannya menghadapi segala hiruk pikuk dalam rumah tangga mereka.

“’Kamu siap dengan kehidupan ini? Siap’ terus kayak gini yaudah, kita jalanin berdua,” kata Denny.

Halaman Selanjutnya
img_title