Farida Nurhan Sebut Wajah Codeblue Kayak Dukun, Netter: Astagfirullah
- Berbagai Sumber
Bandung – Farida Nurhan, seorang food vlogger juga dikenal sebagai Omay, telah menuai kecaman dari netizen setelah dia melakukan Body Shaming terhadap Codeblue.
"Hah ya Allah, ini? Don't worry. Ya Allah, tak pikir kayak chef Juna. Makanya gak pakai video, gak pakai foto, sok-sok bisa nge-review, sok-sok ngerti FnB," hujat Farida Nurhan sambil tertawa-tawa dikutip dari salah satu akun TikTok, Kamis (28/9/2023).
Farida Nurhan bahwa menyebut wajah Codeblue seperti wajah seorang dukun.
"Kok kayak dukun ini? Kok kayak dukun, lagi ngapain sampean?" imbuhnya.
Faridah Nurhan berani mencemarkan nama baik Codeblue dengan cara menghujat dan menghina fisik secara langsung.
Penghinaan tersebut disampaikan langsung melalui video di akun TikTok pribadinya, yang kemudian menarik perhatian masyarakat luas.
Dalam rekaman tersebut, terlihat bahwa Farida Nurhan sedang tertawa melihat penampilan fisik Codeblue sambil memegang telepon yang disinyalir memiliki gambar wajah Codeblue di layarnya.
Menanggapi situasi tersebut, banyak pengguna internet marah dan mengungkapkan pendapat mereka dengan berbagai komentar.
Penampilan mereka menunjukkan kebingungan atas sikap negatif Farida Nurhan yang mencela Tiktoker tersebut."Apa ini awal dari kehancuranmu?" nyinyir salah satu warganet.
"Kok bisa-bisanya dia ngatain fisik orang tapi dia gak sadar wajahnya dia itu udah dia ubah dengan cara oplas. Astagfirullah," sambung warganet.
"Kenapa Omay jadi gini sih?" kata warganet yang lain.
"Kayak kamu sempurna aja mbak ngatain fisik orang," komentar warganet lainnya.
"Terkadang, yang membuat kita jatuh adalah diri kita sendiri," tulis warganet yang lain lagi.
Di sisi lain, food vlogger Farida Nurhan menegaskan, dirinya tidak mengalami gangguan jiwa meski sempat di-bully oleh netizen karena menyerang Codeblu secara pribadi dengan maksud Farida membela Bang Madun karena dianggap tidak sesuai standar.
"Kalau aku enggak kuat mental, enggak mungkin aku ada sama kak Melaney di sini," ujar Farida Nurhan saat berbincang dengan Melaney Ricardo dalam videonya di YouTube.