Penuh Haru, Lolly Posting Foto Ucapkan Selamat Hari Ibu ke Nikita Mirzani

Loly, anak Nikita Mirzani
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA Bandung Laura Meizani Nasseru Asry, yang akrab disapa Lolly, memberikan ucapan selamat Hari Ibu kepada Nikita Mirzani

Raih Kesempatan Emas, Begini Cara Klaim Saldo DANA Kaget Praktis

Hal ini ia lakukan meski hubungan mereka tidak harmonis dan kerap menjadi perbincangan publik.

Lolly mengunggah foto kompilasi momen kebersamaannya dengan Nikita di Instagram story. Dalam foto-foto tersebut, Lolly yang masih kecil tampak sangat dekat dengan Nikita.

Daftar Artis Korban Dugaan Penipuan Komika Fico Fachriza

Lolly mengucapkan selamat Hari Ibu kepada Nikita dengan emoji hati berwarna putih. Ia juga menuliskan pesan bahwa hubungan mereka tetaplah ibu dan anak, meskipun nama Lolly telah dihapus dari Kartu Keluarga oleh Nikita.  

Cara Klaim Saldo DANA 165.000 Langsung Cair Ke Dompet Elektronik

"Happy Mother's Day Mimi (emoji hati)," tulis Lolly dikutip VIVA, Sabtu, 23 Desember 2023. 

Hubungan Lolly dan Nikita memang kerap menjadi sorotan. Beberapa waktu lalu, Nikita sempat menyebut bahwa Lolly tidak akan mendapat warisan darinya. Nikita juga telah mencabut asuransi kesehatan dan menghapus nama Lolly dari Kartu Keluarga.

Lolly mengaku telah meminta maaf kepada Nikita atas permasalahan yang terjadi. Ia juga memahami bahwa Nikita berhak untuk mengambil keputusan apapun yang ia inginkan. 

"Gpp kok, itu kan hak nya beliau mau di hapus atau engga, kalo dengan beliau mau nya seperti itu beliau bahagia dan tenang hidup nya, mungkin ini emang udah jalan yang di kasih sama Allah, ya di jalanin saja, di belakang layar aku sudah sempat berminta maaf beberapa kali, tapi emang beliau nya saja yang sudah cut off (tidak mau lagi)," tulis Lolly dikutip VIVA.

"Yang penting, aku masih anak perempuan nya bukan di KK tapi di darah, daging, dan hati nya, beliau akan selalu jadi ibuku selamanya hingga aku meninggal," tambahnya.