Pelawak Senior Rini S Bon Bon Meninggal Dunia Kena Penyakit Diabetes

Pelawak senior Rini S Bon Bon
Sumber :
  • VIVA

Bandung – Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Pelawak senior Rini S Bon Bon dikabarkan meninggal dunia pada Minggu, 10 Juli 2022 kemarin. Lama tidak nampak di layar kaca, ternyata Rini S Bon Bon harus melawan penyakit yang menggerogoti tubuhnya.

Dedi Mulyadi Sampaikan Belasungkawa untuk Relawan Bencana Sukabumi yang Meninggal

Melansir dari Viva.co.id, pelawak Rini S Bon Bon melawan penyakit yang menggerogoti tubuhnya, pelawak senior Tanah Air yang populer tahun 1990-an. Pemilik nama asli Irni Yusnita itu memiliki kelebihan yaitu bisa membuat publik tertawa dengan celontehannya. 

Diketahui sejak 1996 lalu, Rini S Bon Bon divonis mengidap penyakit diabetes. Penyakit itu akhirnya membuat kondisi tubuhnya drop hingga akhirnya menghilang dari layar kaca. Rini S Bon Bon mengawali kariernya sejak kecil, selain menjadi pelawak juga sempat membintangi sinetron dan aktif jadi pembawa acara. 

Profil Puput Novel, Penyanyi Era 70-an yang Meninggal Karena Kanker

Dikabarnya, Rini pernah dirawat di rumah sakit akibat diabetes dan stroke yang dialami dan sempat sembuh dan bangkit lagi. Pada 2008, Rini S Bon Bon pernah hampir kehilangan kakinya karena diabetes. Hal ini lantaran saat membeli sepatu untuk syuting ukuran sepatunya terlalu sempit. 

Ibu jari kaki kanan Rini S Bon Bon luka hingga mengeluarkan nanah, setelah melalui berbagai perjuangan itu bisa sembuh. Rini S Bon Bon menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu, 10 Juli 2022. Kondisi dirinya sempat naik turun akibat penyakit diabetes yang sudah lama diidapnya. 

Ayah Aulia Risma Meninggal Dunia, Kesehatan Menurun usai Sang Anak Diduga Bunuh Diri

Lalu, hal ini disampaikan langsung dari keluarga Rini S Bon Bon lewat pesan singkat di aplikasi WhatsApp yang telah beredar. Pihak keluarga juga meminta agar teman-teman mengampuni segala kesalahan Rini semasa hidupnya. 

“Innalillahi wa inna illaihi rojiun Ya Allah Ya Robb Satu lagi engkau Panggil Sahabat Baik kami "Rini S Bon Bon" Sekitar jam 17 tadi sore, "Ampuni segala khilaf&dosanya Terimalah amal ibadahnya jadikan Quburnya taman Dari pada tamanSyurgaMU Tempatkanlah Di Syurga FirdausMU Alfateha," tulis pesan itu.

Halaman Selanjutnya
img_title